Terkuak, Alasan Saddil Ramdani Pertimbangkan Jadi Anggota Polisi

Reno Kusdaroji Selasa, 11 Februari 2020 | 10:30 WIB
Saddil Ramdani resmi berseragam Bhayangkara FC (MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Setelah resmi bergabung dengan Bhayangkara FC, Saddil Ramdani mempertimbangkan bakal alih profesi menjadi anggota Kepolisian Republik Indonesia.

Saddil Ramdani telah resmi bergabung dengan Bhayangkara FC pada Sabtu (8/2/2020) lalu.

Pasca resmi bergabung Bhayangkara FC, Saddil Ramdani mengungkapkan hal mengejutkan mengenai alih profesi menjadi anggota Kepolisian Republik Indonesia.

Hal tersebut sebenarnya dapat dimaklumi, mengingat Bhayangkaya FC merupakan tim milik Kepolisian Republik Indonesia.

Bahkan sebelumnya, beberapa pemain muda The Guardian seperti M Hargianto, Awan Setho, I Putu Gede, Alsan Sanda, M Fatturahcman, Sani Rizky dll telah memutuskan untuk menjadi anggota polisi.

Baca Juga: Janji Manis Eks Pemain Ajax Amsterdam untuk Persib dan Bobotoh

Mengingat usia Saddil Ramdani yang masih 20 tahun, tentu saja ia tertarik untuk mencoba masuk kesatuan unit kepolisian.

Untuk saat ini, ia masih membicarakan ketertarikannya bersama kedua orang tuanya.

"Saya harus diskusikan dahulu dengan agen saya, orang tua saya dan dengan Pak Sumardji (COO Bhayangkara FC)," ungkap Saddil Ramdani.

Menurutnya, menjadi pemain sepak bola profesional hanya akan bertahan maksimal sampai menginjak usia 40 tahun saja.



Source : BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan