Shin Tae Yong Soroti 2 Hal Ini Usai Nonton Laga Bhayangkara vs Persebaya

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 14 Februari 2020 | 07:22 WIB
Pelatih baru PSSI asal Korea Selatan Shin Tae Yong saat ditemui usai penandatanganan kontrak kerja di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (28/12/2019). Dalam pendandatanganan kontrak itu Shin Tae Yong akan menjadi pelatih Timnas selama 4 tahun kedepan serta mendapat souvenir jersey Timnas In (TRIBUNNEWS/JEPRIMA)

BolaStylo.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong menyoroti dua hal usai menonton laga Piala Gubernur Jatim antara Bhayangkara FC vs Persebaya.

Shin Tae Yong diketahui turut hadir dalam laga pertemuan Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya pada Rabu (12/2/2020) silam.

Dalam laga tersebut, Shin Tae Yong hadir untuk melihat bagaimana para pemain Indonesia bermain di dalam lapangan.

Baca Juga: Alasan Gila Bintang UFC Ini Dapat Uang Ratusan Juta Rupiah : Ternyata Jadi Korban Kecerobohan Organisasi Amerika

Setelah melihat dengan mata kepala sendiri, Shin pun menyoroti dua hal.

Pelatih asal Korea Selatan itu meyoroti daya juang pemain Indonesia yang luar biasa meski dalam cuaca yang terik.

Illustrasi Shin Tae Yong

"Cuaca panas, tetapi saya lihat pemain sangat kerja keras, sangat puas dengan permainan dua tim," kata Shin Tae-yong sebagaimana dilansir dari BolaSport.com yang mengutip Tribun Jateng.

Selain menyoroti para pemain yang masih semangat dalam cuaca terik, Shin juga menyoroti fanatisme penontin yang luar biasa.

"Suporter sangat fanatik, suporter Bali dan Persebaya sama-sama fanatik," komentar Shin.

Sebelum menonton laga Persebaya, Shin memang menyempatkan diri menonton laga Bali United.

Sehingga ia bisa membandingkan kondisi dua kubu suporter.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Kalah dalam Duel Sengit Lawan Thailand, Indonesia Gagal Juara Grup!

Meski memuji kerja keras para pemain dan fanatisme suporter, Shin Tae Yong pernah menuturkan jika pemain Indonesia masih memiliki masalah terkait fisik.

"Masalah utama fisik pemain. Kalau pemain sudah punya fisik baik, mental pasti kuat," kata Shin.

Itu adalah salah satu kelemahan yang harus diperbaik oleh para pemain Indonesia.

"Saya akan membuat pemain punya fisik agar main 90 kuat, supaya bisa bersaing di Asia," pungkas Shin Tae-Yong," tutur Shin Tae-yong mengakhiri.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : BolaSport.com,Tribun Jateng
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan