Jumpa Persija Jakarta di Final, Pelatih Persebaya : Persija Tim Bagus Tapi.....

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 19 Februari 2020 | 16:37 WIB
Pelatih PSIM Yogyakarta, Aji Santoso (www.instagram.com/psimjogja_official)

BolaStylo.com - Pelatih Persebaya Aji Santoso memberikan komentarnya terkait Persija Jakarta yang akan menjadi lawan anak asuhnya di partai final Piala Gubernur Jawa Timur 2020.

Sukses memenangi pertandingan semifinal menghadapi Arema FC, Persebaya Surabaya akan menghadapi Persija Jakarta di babak final Piala Gubernur Jatim 2020.

Rencananya pertarungan kedua tim besar di Indonesia itu akan berlangsung pada Jum'at (21/2/2020).

Pertandingan kedua tim ini diprediksi akan sangat menarik, mengingat keduanya sama-sama memiliki basis fans yang cukup tinggi dan rivalitas yang kental.

Baca Juga: Jadi Kekasih Cristiano Ronaldo, Segini Jatah Uang Bulanan yang Diterima Georgina Rodriguez

Menjelang pertandingan tersebut, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso pun memberikan pendapatnya terkait calon lawan anak asuhnya tersebut.

Aji mengakui jika Persija Jakarta adalah tim yang bagus dan bertabur bintang, tapi pelatih kelahiran Malang itu menyatakan jika itu tak lantas menjamin mereka akan menang.

Sejumlah pemain Persebaya Surabaya selebrasi usai menang 4-2 atas Arema FC dalam semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 di Stadion Soepriadi, Kota Blitar, Selasa (18/2/2020) sore WIB.

"Kami tahu bahwa Persija adalah tim yang bagus, banyak pemain bintang, akan tetapi, itu belum tentu menjadi jaminan untuk menang," tutur Aji.

Aji juga menyatakan meski ini adalah turnamen pramusim ia akan berusaha semaksimal mungkin untuk menang.

"Meski preseason, saya akan berusaha memberikan yang maksimal," lanjut Aji.

Lebih lanjut, Aji menyatakan tak gentar dengan Persija karena yakin timnya juga memiliki kualitas.

"Persija sejauh ini banyak dihuni pemain bagus. Namun, saya yakin tim saya juga punya kualitas dan akan tampil bagus menghadapi Persija," tambah Aji.

Terlepas dari itu, Persebaya tampaknya tak bisa tampil lengkap.

3 pemainnya yakni Hansamu Yama, Rachmat Irianto dan Koko Ari diketahui harus mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia.

Sementara dua pemain lainnya yakni Aryn Williams dan Abu Rizal Maulana diragukan untuk tampil akibat cedera.

 



Source : kompas
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan