Ini Alasan Pelatih Tyson Fury Ingin Pensiun Usai TKO Deontay Wilder

Reno Kusdaroji Senin, 24 Februari 2020 | 12:30 WIB
Petinju kelas berat, Tyson Fury, saat merayakan kemenangannya melawan Deontay Wilder dalam laga ulang di MGM Grand Arena, Las Vegas, Nevada, AS, Minggu (23/2/2020). (twitter.com/frankwarren_tv)

BolaStylo.com - Pelatih tinju, Javan Sugarhill Steward malah ingin pensiun usai membantu Tyson Fury mengalahkan Deontay Wilder.

Tyson Fury berhasil menang TKO atas Deontay Wilder ketika bertanding di MGM Grand Garden Arena, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (23/2/2020) pagi WIB.

Usai membantu The Gypsy King mengalahkan Deontay Wilder, sang pelatih Tyson Fury, Javan Steward malah mengungkapkan hal mengejutkan.

Pelatih berjuluk Sugarhill itu ditunjuk melatih Tyson Fury menjelang laga tinju lawan Deontay Wilder selaku juara kelas berat WBC.

Steward mengganntikan posisi Ben Davinson, yang sebelumnya menjadi pelatih Tyson Fury.

Baca Juga: Motor Baru Bikin Valentino Rossi Bahagia Sekaligus Kesal, Ada Apa?

Ia bersedia menjadi pelatih The Gypsy King karena menargetkan kemenangan secara KO.

Ketika Javan Steward ditunjuk sebagai pelatih baru, banyak pihak yang meragukan kesempatan Fury mengalahkan Wilder.

Namun, akhirnya ia mampu membuktikan diri kepada orang-orang yang meragukannya dengan membantu Tyson Fury mengalahkan Deontay Wilder.

Setelah mampu membuat Fury menang lewat TKO, sang pelatih malah mengungkapkan hal yang mengejutkan.

Baca Juga: Jelang Liga 1 2020, Robert Alberts Soroti 2 Kelemahan Persib Bandung

Sugarhill Steward mengaku ingin segera pensiun dari melatih tinju.

Tentu saja pengakuannya membuat banyak pihak bertanya-tanya kebingungan.

Apa yang membuat Sugarhill berpikir untuk pensiun setelah mampu bawa Fury menang TKO atas Wilder.

Dilansir BolaStylo.com dari Mirror, Javan Steward ingin berfokus untuk mengorbitkan petinju-petinju amatir.

Baca Juga: Teori Tak Terduga Pelatih, Deontay Wilder Kalah Karena Kostumnya Berat

Tujuannya ialah untuk mengorbitkan lebih banyak calon petinju juara, ketimbang melatih petinju yang sudah terbukti kehebatannya.

"Saya berpikir untuk pensiun setelah pertandingan ini (Fury vs Wilder), tidak ada lagi yang bisa saya lakukan," ungkap Sugarhill Steward.

"Saya akan pulang dan melatih petinju amatir, saya lebih tertarik untuk mengorbitkan lebih banyak petinju juara," imbuhnya.

Steward juga mengaku sangat bangga terhadap performa Tyson Fury.

Saking bangganya, ia yakin Fury mampu berlatih tanpanya dan tetap menjadi petinju yang hebat.

Baca Juga: Bek Persija Jakarta 'Asal' Jepang Tuai Pujian Pelatih Klub Singapura

 



Source : mirror.co.uk,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan