Kesuksesan Juergen Klopp Dengan Liverpool Berakhir Musim Ini, Mengapa?

Reno Kusdaroji Senin, 24 Februari 2020 | 15:00 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp. (TWITTER.COM/LFC)

BolaStylo.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, khawatir kesuksesan The Reds bakal berakhir setelah para pemainnya diincar oleh klub-klub raksasa.

Juergen Klopp perlahan mampu membawa Liverpool mendekati puncak kejayaan sejak didatangkan sebagai pelatih pada 2015 lalu.

Kendati demikian, Juergen Klopp takut kesuksesan Liverpool bakal terhenti pada akhir musim ini.

Padahal, Juergen Klopp telah mampu memberikan tiga gelar untuk Liverpool diantaranya, Liga Champions (2019), Piala Super Eropa (2019), dan Piala Dunia Antarklub (2019).

Pelatih asal Jerman itu juga mampu membawa Liverpool tampil impresif pada ajang Liga Inggris musim ini.

Baca Juga: Tertahan di Papan Tengah Bikin Arteta Fokus Wujudkan Mimpi Aubameyang

Ia mampu membuat Liverpool memiliki label tim tak terkalahkan dengan catatan 25 kemenangan dan hanya sekali imbang dari 26 laga.

Selain itu, Liverpool mampu memuncaki Liga Inggris dengan selisih 19 poin dari tim peringkat kedua, Man City.

Hal tersebut ternyata masih membuat Juergen Klopp khawatir kesuksesan Liverpool bakal berakhir musim ini.

Pasalnya, para pemain bintangnya menjadi target klub-klub raksasa seperti Barcelona dan Real Madrid.

Baca Juga: Ini Alasan Pelatih Tyson Fury Ingin Pensiun Usai TKO Deontay Wilder

Menurutnya, pemain dari klub terhebat pun akan sulit untuk menolak panggilan Barcelona dan Real Madrid.

"Saya pikir, untuk beberapa pemain akan sulit mengatakan tidak jika Barcelona atau Real Madrid memanggil," kat Klopp dilansir BolaStylo.com dari Liverpool Echo.

"Liverpool adalah tim paling top sedunia, namun untuk beberapa pemain panggilan dua klub raksasa itu sangat menarik," imbuhnya.

Terlepas dari kemungkinan buruk pada awal musim depan, Klopp mengaku dirinya bakal berfokus untuk musim ini.

Juergen Klopp menargetkan Liverpool untuk memenangi semua kompetisi yang masih dijalani.

Baca Juga: Soal Kontrak Baru Marquez di Honda, Begini Komentar Valentino Rossi



Source : liverpoolecho.co.uk,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan