Alami Krisis di Tes Pramusim, Honda Bantu Marc Marquez dengan Cara Ini

Reno Kusdaroji Selasa, 25 Februari 2020 | 12:05 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat beraksi di Sirkuit Losail, pada tes pramusim MotoGP 2020, Senin (24/2/2020). (twitter.com/marcmarquez93)

Masalah lain yang dialami pembalap berusia 27 tahun itu ialah dari motor RC213V 2020 yang baru saja dikembangkan oleh tim Honda.

Motor itu menuai banyak keluhan dari para pembalapnya.

Terkbukti dari hasil tes pramusim di Sirkuit Losail Minggu kemarin, hampir tidak ada wakil Honda yang masuk 10 pembalap tercepat.

Posisi terbaik wakil tim Repsol Honda ditempati rider tim satelit, Takaaki Nakagami (LCR Honda) yang uniknya menggunakan motor tahun lalu.

Baca Juga: Ini Momen Favorit Juergen Klopp Pada Laga Liverpool Vs West Ham United

Masalah-masalah itu yang membuat Marquez tertahan di urutan ke-14 walaupun ia seorang juara bertahan.

"Tentu saja jika saya 100 persen fit, saya bisa mengatasi masalah ini," ungkap Marquez dilansir BolaSport.com dari Speedweek.

"Akan tetapi, ketika saya mengalami masalah, saya tidak bisa melakukannya, dan membalap di level pembalap Honda lainnya," imbuhnya.

Permasalahan tersebut membuat Repsol Honda melakukan langkah darurat untuk membantu Marc Marquez memperbaiki posisinya.

Baca Juga: Pesan Ajaib Juergen Klopp Bawa Liverpool Menang Dramatis atas West Ham



Source : bolastylo.bolasport.com,Speedweek.com,Twitter. com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan