Lagi, 2 Turnamen Bulu Tangkis Ditunda Gara-gara Virus Corona

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 27 Februari 2020 | 07:04 WIB
Berita bulu tangkis internasional. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Merebaknya virus corona ke dunia rupanya kembali membuat dua event turnamen bulu tangkis harus ditunda.

Virus Corona menjadi wabah yang kini mengancam banyak negara di dunia.

Setelah Asia, virus corona kini mulai merambah benua Eropa.

Beberapa hari lalu, kompetisi Italian Junior 2020 dibatalkan di tengah jalan akibat kekhawatiran merebaknya virus corona di Italia.

Kini, setelah Italian Junior 2020, dua turnamen di Eropa kini lagi-lagi harus ditunda.

Dua turnamen itu adalah German Open 2020 dan Polish Open 2020.

Baca Juga: Umuh Muchtar : Saya Tidak Jadi Manajer Persib Lagi, Ini Alasannya

Hal tersebut disampaikan secara resmi lewat laman resmi BWF.

Federasi bulu tangkis Jerman, GBA memutuskan untuk menunda German Open 2020 atas saran departemen kesehatan.



Source : BWF
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan