Baca Juga: Diganti Pelatih Persija, Sandi Sute Ngamuk hingga Tendang Botol
Berdasarkan data yang dihimpun dari Sportskeeda, ada tiga pemain Liga Inggris yang kecepatan berlarinya lebih rendah dibandingkan Ferdiansyah.
Mereka adalah The Walcott (35,70 km/jam), Leroy Sane (35,48 km/jam), dan Jamie Vardy (35,44 km/jam).
Ferdiansyah sendiri nyaris mendekati catatan kecepatan milik pilar Real Madrid, yakni Gareth Bale (36,9 km/jam).
Kini, Ferdiansyah menempati urutan teratas sebagai pemain tercepat di Garuda Select.
Ia mengungguli pemain lainnya seperti Bramdani (35,20 km/jam), Ridyan Taufiq (34,77 km/jam), Brylian Aldama 34,02 km/jam), dan Muhammad Ilham 34,05 km/jam).
Ferdiansyah sudah memainkan 11 laga sepanjang mengikuti pemusatan latihan Garuda Select sejak Oktober 2019.
Ia sempat menyumbang satu gol ketika Garuda Select bertarung sengit melawan Internazionale U17.
Source | : | BolaStylo.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |