Persita Vs PSM Makassar - Tuan Rumah Berharap Ferdinand Sinaga Tampil Buruk

Aziz Gancar Widyamukti Jumat, 6 Maret 2020 | 08:55 WIB
Pemain PSM Makassar, Ferdinand Sinaga (LIGA-INDONESIA.ID)

BolaStylo.com - Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro, berharap penyerang PSM Makassar, Ferdinand Sinaga, tak tampil maksimal.

Persita Tangerang dijadwalkan menjamu PSM Makassar pada pekan kedua Liga 1 2020, Jumat (6/3/2020).

Laga Persita Tangerang kontra PSM Makassar itu akan berlangsung di Stadion Sports Center, Kelapa Dua, Tangerang pada pukul 15.30 WIB.

Jelang duel, Persita Tangerang mewaspadai satu pemain milik PSM Makassar.

Baca Juga: PSS Sleman Boyong 20 Pemain Lawan PSM, Satu Pemain Asing Terancam Absen

Penyerang PSM Makassar, Ferdinand Sinaga, masih menjadi pemain yang diwaspadai oleh Persita Tangerang.

Ferdinand Sinaga dinilai dalam kondisi terbaik pada Liga 1 2020.

Pelatih Persita Tangerang, Widodo C Putro, berharap Ferdinand Sinaga tak tampil maksimal saat melawan timnya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Donasikan 1,4 Miliar, Bantu Redam Virus Corona di Korsel

"Mudah-mudahan on fire-nya Ferdinand habis," kata Widodo, dikutip BolaStylo.com dari Antara.

Ferdinand Sinaga memang tampil impresif pada awal musim 2020.

Dia sudah melesakkan tujuh gol dalam lima pertandingan sampai awal Maret.

Baca Juga: Buka-bukaan Herry IP soal Rahasia Ciptakan All Indonesian Final

Rincianny, empat gol diciptakan Ferdinand Sinaga pada Kualifikasi Piala AFC 2020, dua gol di Piala AFC, dan satu gol di Liga 1 2020.

Torehan gol Ferdinand Sinaga menjadi sinyal bahaya bagi Persita Tangerang yang notabene tim promosi dari Liga 2.

Terlebih, PSM Makassar tak hanya menebar ancaman lewat Ferdinand Sinaga.

Baca Juga: Daftar 6 Pemain Persib yang Tak Dibawa Lawan Arema FC, Ada 2 Nama Tenar

Tim beralias Juku Eja itu memiliki pemain berkelas seperti Wiljan Pluim, Giancarlo Rodrigues, dan Ezra Walian.

Meski tim tamu diperkuat pemain bintang, Widodo mengaku tak gentar dan siap bertanding.

Ia mengatakan Persita sudah mengetahui gaya permainan PSM Makassar.

Baca Juga: Shin Tae-yong: Fisik Timnas U-19 Indonesia Lebih Baik dari Tim Senior

"Mereka selalu meninggalkan dua pemain atau tiga pemain di belakang," katanya.

"Artinya, sekitar tujuh pemain mereka selalu menyerang. Saya memahami ini karena sudah beberapa kali ketemu PSM," ujarnya.



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan