Bobotoh Boleh ke Malang Saksikan Persib Vs Arema, Aji Santoso: Patut Diapresiasi!

Rara Ayu Sekar Langit Sabtu, 7 Maret 2020 | 13:00 WIB
Jumpa pers pelatih Persebaya, Aji Santoso, usai laga pembuka Shopee Liga 1 2020 melawan Persik di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (29/2/2020). (AULLI REZA ATMAM/BOLASPORT.COM)

Namun juga diterapkan oleh suporter dari klub-klub lain seperti Persebaya dan Persija.

Sebelumnya memang ada wacana dari PSSI untuk membatasi kuota kepada bonek, pendukung Persebaya, untuk mendukung langsung saat skuad Bajul Ijo tandang ke kandang Persija.

"Seperti Persija melawan Persebaya, Bonek bisa hadir, begitu juga sebaliknya Jak Mania bisa hadir saat bermain di Surabaya," tutur Aji.

Apabila hal ini bisa berlaku di seluruh tim dan suporter Indonesia, Aji akan sangat mendukung.

Aji menegaskan jika rivalitas hanya di lapangan setelah kembali menjadi normal.

"Kalau ini terjadi di seluruh tim dan suporter, maka akan sangat luar biasa, saya sangat mendukung. Biarkan rivalitas di atas lapangan saja, setelah itu normal. Bila ini terjadi, maka indah sekali," ujar Aji.

Baca Juga: Persiapan Ahsan/Hendra Jelang All England 2020 Jadi Sorotan BWF



Source : Surya.co.id
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan