Soal Uang Berlimpah, Khabib Nurmagomedov: Banyak Saudara Mendekat!

Eko Isdiyanto Selasa, 10 Maret 2020 | 12:22 WIB
Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, saat memamerkan gelar juara kelas ringannya. (twitter.com/Hinxsta)

BolaStylo.com - Beri tanggapan soal laga tinju melawan Floyd Mayweather, Khabib Nurmagomedov ingatkan bahaya soal memiliki banyak uang.

Tawaran bertanding tinju melawan Floyd Mayweather Jr membuat Khabib Nurmagomedov ingatkan soal memiliki banyak uang.

Total 100 juta dolar atau setara dengan Rp1,4 triliun bisa bisa dikantongi Khabib Nurmagomedov jika melawan Floyd Mayweather di Arab Saudi.

Namun demikian, Khabib mengaku belum tertarik melawan Mayweather di ring tinju karena tidak mempunyai arti apa-apa dan hanya masalah uang.

Ia juga menyebut bahwa aktor di balik gencarnya tawaran tinju melawan Mayweather datang dari para pengusaha Arab Saudi.

Baca Juga: Pelatih Persija Kritik PT LIB, Pertanyakan Kenapa Mall Masih Ramai

"Melawan Mayweather, hanya sebuah pertarungan uang," ucap Khabib seperti dilansir BolaStylo.com dari Yahoo Sports.

"Ini hanya untuk uang, itu saja.

"Mereka (pengusaha di Arab Saudi) sangat ingin saya datang dan melawan Mayweather," imbuhnya.

Sebaliknya, petarung UFC asal Dagestan itu justru berbicara mengenai bahaya ketika seseorang memiliki uang yang berlimpah.

Baca Juga: All England 2020 - Momota Absen, Pelatih Malaysia Waspadai Kebangkitan Anthony Ginting

Rumor pertandingan Floyd Mayweather Jr vs Khabib Nurmagomedov.

Salah satu pengalaman Khabib ketika memiliki banyak uang adalah banyak saudara yang tiba-tiba mengaku punya hubungan dekat dengannya.

Bagi Khabib, uang dapat menimbulkan banyak masalah, ia berpesan agar orang sangat berhati-hati ketika punya banyak uang.

"Dengan memiliki banyak yang, akan muncul banyak hal gila," ujar Khabib.

"Sebelumnya saya punya banyak sepupu, tetapi saat ini (ketika banyak uang) saya memiliki sepupu, paman, orang-orang yang secara tiba-tiba memiliki hubungan dengan saya.

Baca Juga: All England 2020 - Marcus/Kevin Diprediksi Kalah dari Ganda Putra Nomor Satu Malaysia

"Uang adalah uang, uang sangat berbahaya dan menyebabkan banyak masalah. Anda harus berhati-hati," imbuhnya.

Uang memang bukan hal sulit didapatkan Khabib untuk saat ini, pria Dagestan ini bahkan pernah dibayar 2 juta dolar hanya untuk menyaksikan laga tinju.

Tepatnya di laga Anthony Joshua melawan Andy Ruiz Jr yang digelar pada 7 Desember 2019 di Arab Saudi.

Lebih lanjut, Khabib berpesan agar jangan sekali-kali memasukkan uang ke dalam otak karena hal itu akan berdampak buruk.

Baca Juga: Momen Kocak Ini Jadi Sorotan BWF di Ulang Tahun Marcus Fernaldi Gideon

Khabib Nurmagomedov

Ia menganjurkan uang digunakan untuk melakukan hal-hal yang lebih bermanfaat seperti berbuat kebaikan.

"Jika uang masik ke diri, pikiran seseorang itu sangat berdampak buruk," kata Khabib.

"Jika ada uang di tangan itu bagus karena Anda dapat berbuat banyak hal (baik).

"Jika masuk ke dalam diri, nantinya dapat mengambil mentalitas seseroang dan itu berbahaya, Anda harus berhati-hati," imbuhnya.

Baca Juga: Moncer di Liga 1 2020, Pelatih Persib Bandung Puji Striker Ini



Source : Yahoo Sports,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan