BolaStylo.com - Perlatih Persebaya, Aji Santoso, mengakui pemainnya banyak melakukan kesalahan saat menjamu Persipura.
Persebaya menjamu Persipura di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jumat (13/3/2020) malam WIB.
Pada laga tersebut, Persebaya harus mengakui keunggulan Persipura dengan skor 3-4.
Skuad Bajul Ijo memang sudah terrtinggal skor sejak babak pertama.
Babak pertama berakhir dengan skor 2-1 untuk Persipura.
Aji Santoso mengatakan jika kondisi tersebut terjadi karena kesalahan pemainnya.
"Memang gol satu sampai tiga itu terjadi kesalahan dari pemain-pemain sendiri, akhirnya terjadi gol satu sampai tiga," kata Aji.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Akhirnya Angkat Bicara Usai Rekannya Dipastikan Positif Virus Corona
Pemain Persebaya dirasa sedikit terlambat dalam melakukan transisi sehingga gol dari Persipura terjadi.
"Gol yang terjadi akibat transisi kami yang agak sedikit terlambat, ada pemain yang melakukan kesalahan terus di counter," ujar Aji.
Bahkan gol pertama skuad Mutiara Hitam merupakan buah dari pelanggaran di area pertahanan Bajul Ijo.
Aji sebelumnya telah mewanti-wanti untuk meminimalisir pelanggaran di area pertahanan sendiri.
"Gol pertama tadi sudah saya sampaikan berulang-ulang pada seluruh pemain untuk tidak melakukan pelanggaran di sepertiga pertahanan kami, tetapi masih ada yang melakukan kesalahan, dan dieksekusi dengan baik oleh lawan," tutur Aji.
Namun Aji tidak ingin menyalakan pemain, terutama di babak kedua skuad Bajul Ijo telah berusahan mengejar ketinggalan.
Baca Juga: VIDEO - Insiden Shuttlecock Nyangkut di All England Open 2020 Ini Bikin Wasit Senyum-senyum Sendiri
"Saya juga tidak bisa menyalahkan pemain saya, mereka terutama di babak kedua berusaha mengejar ketertinggalan, semua fight," kata Aji.
Hingga saat ini, Persebaya belum berhasil meraih kemenangan.
Aji berharap bisa memperbaiki keadaan ini saat tandang ke markas Persela Lamongan, Minggu (5/4/2020).
"Ada waktu sedikit untuk memperbaiki kesalahan-kesalahan yang terjadi dalam tim, supaya tidak terjadi dalam pertandingan berikutnya," tutur Aji.
Ungkapan sama juga disampaikan oleh pemain muda Persebaya Surabaya, Rizky Ridho.
Baca Juga: Hasil All England 2020 -Ahsan/Hendra Tumbang di Tangan Wakil Jepang dalam 35 Menit
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Keok di Kandang, Pelatih Persebaya Akui Karena Pemainnya Banyak Buat Kesalahan Saat Lawan Persipura
Source | : | Tribun Jatim |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |