Hadapi Ancaman Virus Corona, Bali United Ambil Langkah untuk Mencegah

Rara Ayu Sekar Langit Sabtu, 14 Maret 2020 | 13:10 WIB
Bali United dalam sebuah sesi latihan, Sabtu (22/2/2020). (RIZAL FANANY/TRIBUN BALI)

BolaStylo.com - Bali United ikut mengambil langkah untuk mencegah persebaran virus corona.

Hal ini dilakukan Bali United dengan menggelar latihanc secara tertutup.

Pelatih Bali United, Stefanp Cugurra Teco, ingin memproteksi pemainnya dari ancaman virus corona.

Selain itu, Teco ingin melatih game taktikal untuk skuad Serdadi Tridatu.

Langkah ini dilihat sebagai hal yang wajar bagi bek Bali United, Leonard Tupamahu.

Beberapa pesepak bola di Eropa memang sudah ada yang terkena virus corona.

Sehingga wajar jika managemen Bali United mengambil langkah tersebut.

Baca Juga: Persebaya Ditaklukkan Persipura, Aji Santoso Akui Banyak Kesalahan dari Pemain

Leonard Tupamahu juga meminta maaf karena pendukung Serdadu Tridatu jadi tidak bis menyaksikan latihan secara langsung.

"Wajar Bali United gelar latihan tertutup karena manajemen memikirkan keselamatan pemain. Kita maaf kepada para fans, yang mau nonton langsung latihan, kita minta maaf," kata Leonard Tupamahu.

Lalu, soal laga Bali United kontra Madura United, Leonard Tupamahu menyeragkannya kepada PSSI dan PT LIB.

Hingga saat ini, belum ada kepastian apakah laga tersebut bisa disaksikan langsung oleh penonton atau tidak.

"Kita serahkan kepada Federasi kepada semua terkait, harus tanpa penonton atau boleh penonton. Klub dan federasi harus sosialisasi hal hal apa yang fans jaga gitu selama di Stadion Dipta Gianyar. Misalnya cuci tangan, pakai masker, mulai dari sekarang. Kesehatan pemain dan fans itu sangat penting," ujar Leonard Tupamahu.

Baca Juga: Paham Permainan Persib Bandung, Pelatih PSS Sleman Waspadai 7 Pemain

Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul Latihan Tertutup, Manajemen Bali United Utamakan Keselamatan Pemain dari Ancaman Virus Corona

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : Tribun Bali
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan