Eks Dokter Klub Chelsea Jelaskan Penyebab Pesepak Bola Rentan Terjangkit Virus Corona

Eko Isdiyanto Sabtu, 14 Maret 2020 | 20:54 WIB
(ilustrasi) Virus corona (Freepik)

BolaStylo.com - Heboh dan cemas terkait virus corona yang menyerang para pesepak bola, mantan dokter klub Chelsea, Eva Carneiro punya penjelasan tersendiri.

Mantan dokter klub Chelsea, Eva Carneiro menjelaskan mengapa para pemain sepak bola sangat rentan terserang virus corona.

Virus corona memang menjadi momok menakutkan saat ini di seluruh dunia karena dapat mengancam nyawa seseorang.

Pun dengan pesepak bola yang berada di kawasan Eropa, total sudah 12 pemian profesional yang terjangkit virus ini.

Eva Carneiro menyebut terdapat kebiasaan buruk pesepak bola yang menyebabkan mereka rentan terjangkit virus corona.

Baca Juga: VIDEO - Pukulan Cuek Kevin Sanjaya Permalukan Wakil Malaysia di All England

Dilansir BolaStylo.com dari Daily Mail, salah satu kebiasaan yang menyebabkan virus tersebut muncul adalah penggunaan botol minuman yang sama ketika pertandingan.

Selain itu, bersamalaman dan berpelukan juga merupakan beberapa faktor penyebab penyebaran virus tersebut.

"Sulit untuk meyakinkan pemain dan staf untuk mengubah perilaku yang menyebabkan penyebaran virus," ucap Eva.

"Seperti bersalaman atau berpelukan," imbuhnya.

Baca Juga: Pelatih Bali United Sebut Satu Pemain Madura United yang Jadi Ancaman



Source : dailymail.co.uk,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan