Persib Vs PSS Sleman - Ambisi Super Elja Rusak Pesta Ultah Maung Bandung

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 15 Maret 2020 | 05:00 WIB
Skuad Persib Bandung Kontra Arema FC, Sabtu (8/3/2020) (Persib.co.id)

BolaStylo.com - Pesta ulang tahun Persib Bandung mendapat ancaman dari PSS Sleman selaku tim tamu pada Liga 1 2020.

Persib Bandung akan menjamu PSS Sleman pada pekan ketiga Liga 1 2020.

Duel Persib Bandung vs PSS Sleman bakal berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (15/3/2020).

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengatakan, timnya memasang target meraih tiga poin pada laga melawan PSS Sleman.

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Tak Bisa Jamin Timnya Menang Lawan PSS Sleman

Pasalnya, partai pekan ketiga Liga 1 2020 itu berlangsung di kandang Persib Bandung.

Selain itu, laga kontra PSS Sleman akan menjadi momen spesial bagi Persib Bandung yang merayakan hari jadi ke-87.

Ya, tim berjulukan Maung Bandung itu merayakan ulang tahun mereka pada 14 Maret.

Baca Juga: Jelang Lawan PSS Sleman, Pilar Persib Bicara Cacian dan Pujian

Perayaan ulang tahun Persib Bandung rencananya bakal digelar di Stadion Si Jalak Harupat seusai pertandingan.

"Senang kembali bermain di Bandung, karena akan merayakan ulang tahun Persib ke-87," kata Robert.

"Kami melihat ke depan untuk meraih tiga poin dan mempersembahkan itu kepada orang-orang yang terlibat dengan keberlangsungan Persib," ujarnya.

Baca Juga: Pilar Persib Waspadai Ancaman 2 Pemain Baru PSS Sleman, Siapa Saja?

"Jadi, kami akan berusaha untuk mendapatkan tiga poin. Selain karena juga ingin mendapatkan 9 poin dari tiga laga yang dimainkan, itu target kami," tutur Robert menambahkan.

Namun demikian, pesta ulang tahun Persib Bandung tampaknya akan menemui sedikit batu sandungan.

Pasalnya, PSS Sleman juga bertekad meraih poin penuh pada laga tandang nanti.

Baca Juga: Jelang Lawan Persib, PSS Sleman Dibayangi Tren Buruk Dejan Antonic

Skuad Super Elja sampai saat ini belum merasakan kemenangan setelah dua kali tampil di Liga 1 2020.

Pada dua laga awal, PSS Sleman kalah 1-2 dari PSM Makassar dan imbang 0-0 melawan Tira-Persikabo.

Kapten PSS Sleman, Bagus Nirwanto, optimistis timnya bisa mencuri tiga poin di kandang Persib Bandung.

Baca Juga: Persib Bandung Dapat Satu Kabar Bagus Jelang Lawan PSS Sleman

"Saya mewakili semua pemain, kami siap menghadapi pertandingan besok (hari ini)," kata Bagus, dilansir dari Tribun Jabar.

"Kami akan berusaha untuk mencuri poin, entah tiga entah satu kami akan berusaha semaksimal mungkin," ujarnya.



Source : Tribun Jabar
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan