Akibat Liga 1 Ditunda Sementara, Harapan Robert Rene Alberts Tak Terwujud

Ananda Lathifah Rozalina Minggu, 15 Maret 2020 | 06:20 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (PERSIB.CO.ID)

BolaStylo.com - Kompetisi Liga 1 ditunda sementara terkait merebaknya virus corona yang semakin luas di Indonesia.

Indonesia kini tengah dihantui oleh penyebaran virus corona yang membahayakan.

Kasus virus corona telah dilaporkan terjadi di beberapa kota di Indonesia.

Terkait gentingnya keadaan tersebut, Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia (Menpora), Zainudin Amali dan PSSI memastikan akan menunda penyelenggaaan Liga 1 dan Liga 2 untuk sementara.

Hal itu disampaikan dalam sesi jumpa pers kick off Liga 2, Sabtu (14/3/2020).

"Hasil diskusi telah disepakati Liga 1 memang harus berhenti dan memang ternyata sudah off. Tadi kami diskusikan lebih ke Liga 2," kata Mochammad Iriawan atau akrab disapa Iwan Bule selaku Ketua Umum PSSI.

"PT LIB sudah menyampaikan ke grup WhatsApp ke semua klub Liga 1 dan Liga 2 bahwa tanggal 15 Maret 2020 menjadi pertandingan terakhir dan mulai 16 Maret 2020 sudah tidak ada pertandingan di dua kompetisi tersebut," ucap Iwan Bule menambahkan.

Baca Juga: VIDEO - Momen 'Mesra' Praveen/Melati Kembali Terjadi di Lapangan



Source : Tribun Jabar
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan