Alasan Laga Atalanta Vs Valencia Jadi Sumber Virus Corona di Italia

Eko Isdiyanto Senin, 23 Maret 2020 | 07:24 WIB
Atalanta mengalahkan Valencia 4-1 pada leg I babak 16 besar Liga Champions, Rabu (19/2/2020) di Giuseppe Meazza. (TWITTER @ATALANTA_BC)

BolaStylo.com - Laga Atalanta Vs Valencia di babak 16 besar Liga Champions disebut sebagai sumber munculnya virus corona di Italia.

Terungkap salah satu sumber munculnya virus corona di Italia, yakni pertandingan babak 16 besar Liga Champions antara Atalanta Vs Valencia.

Hal ini tak lepas dari angka kematian yang sangat tinggi di Italia, khususnya di wilayah Bergamo.

Dilansir BolaStylo.com dari peta John Hopkins University, total ada 53.578 kasus dengan tingkat kematian mencapai 4.825 orang.

Hingga Minggu (22/3/2020), Bergamo memiliki kasus kematian akibat virus Corona sebanyak 3.095 orang.

Baca Juga: Virus Corona di Italia Disebut Telah Bermutasi, Ini Alasannya!

Menurut laporan salah satu media Spanyol, Cadena Ser, laga antara Atalanta Vs Valencia menjadi salah satu penyebab penyebaran virus corona di Italia.

Meskipun laga tersebut tidak digelar di Bergamo, karena stadion milik Atalanta tidak memenuhi standar yang ditetapkan UEFA.



Source : Cadena Ser,bolastylo.bolasport.com,John Hopkins CSSE
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan