Lionel Messi Jegal Mimpi Antoine Griezmann di Barcelona, Ini Buktinya!

Reno Kusdaroji Senin, 23 Maret 2020 | 13:08 WIB
Antoine Griezmann mendapat sambutan dari Lionel Messi disusul Luis Suarez usai mencetak gol ke gawang Borussia Dortmund pada matchday kelima Grup F Liga Champions 2019-2020 di Stadion Camp Nou, Rabu (27/11/2019). (TWITTER.COM/WAFFIRIAN_)

BolaStylo.com - Mimpi Antoine Griezmann menjadi bintang baru di Barcelona terancam sirna oleh keinginan baru sang megabintang klub, Lionel Messi.

Bukan hal baru lagi jika keinginan megabintang Barcelona, Lionel Messi sering dikabulkan pihak klub untuk membuatnya bertahan di Camp Nou.

Kali ini, keinginan Lionel Messi tampaknya akan membuat mimpi salah satu rekannya, Antoine Griezmann menjadi bintang baru di Barcelona pupus.

Pasalnya, keinginan Messi kemungkinan besar akan membuat Griezmann segera meninggalkan Barcelona sebelum mimpinya terwujud.

Dikabarkan jika La Pulga meminta pihak manajemen Barcelona untuk mendatangkan penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez.

Baca Juga: Hari Ini Ulang Tahun Mantan Kiper Tangguh Persib Bandung, Begini Surat Perpisahan untuk Bobotoh

Karena harga Martinez di banderol Inter Milan dengan tidak murah, dilaporkan Sport Blaugrana siap melego Antoine Griezmann demi mendapatkan dana tambahan.

Disebutkan bahwa Inter Milan membandrol sang pemain dengan 111 juta euro (Rp1,7 triliun).

Sedangkan, harga Griezmann ketika didatangkan Barcelona dari Atletico Madrid senilai 120 juta euro.

Bukan hanya mimpinya di Barca yang akan pupus, namun harga jualnya pun diperkirakan akan diturunkan pihak manajemen guna memenuhi keinginan Messi mendatangkan Martinez.

Baca Juga: Begini Kondisi Striker Persib Bandung Usai Pulang dari Belanda

Sebenarnya, mimpi Griezmann untuk menjadi bintang di Barcelona juga telah mengalami kesulitan sebelum ini.

Selain dinilai sulit beradaptasi, hasil torehan golnya di Barcelona pun menurun jika dibandingkan ketika dia bersama Atletico Madrid.

Musim ini, Griezmann baru mencetak 8 gol dari 26 penampilannya di Liga Spanyol.

Sedangkan pada musim lalu ketika membela Atletico, ia mampu mencetak 12 gol dalam jumlah pertandingan yang sama.

Selain masalah produktivitas, Griezmann juga bukan sosok populer di ruang ganti Barca karena sempat menolak mendarat di Camp Nou.

Baca Juga: Pesepak Bola Pasien Virus Corona: Saya Menderita, Sakitnya Luar Biasa!

Pasalnya Griezmann pernah mengabaikan tawaran dari Barcelona pada 2018.

Oleh karena itu, Lionel Messi lebih memilih meminta pihak manajemen Barcelona untuk mendatangkan penyerang baru.

Lautaro Martinez sendiri merupakan rekan Lionel Messi ketika membela timnas Argentina pada Copa America 2019.

Mengingat Barca juga tengah mencari pengganti Luiz Suarez yang mulai menua, Messi menyarankan pihak manajemen untuk mendatangkan penyerang berusia 22 tahun itu.

Baca Juga: Belum Genap 3 Bulan Gabung AC Milan, Ibrahimovic Sudah Ingin Hengkang

 



Source : bolastylo.bolasport.com,sport.bt
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan