BolaStylo.com - Fase grup Piala Tiger 1998 menjadi alasan media Vietnam sebut Indonesia pernah membuat sejarah paling buruk di sepak bola Asia Tenggara.
Ketakutan bertemu dengan Vietnam di babak semifinal Piala Tiger 1998 membuat Indonesia dan Thailand memainkan sepak bola gajah.
Media Vietnam bahkan mengklaim pertandingan tersebut merupakan laga paling jelek dan mengecewakan dalam sejarah sepak bola Asia Tenggara.
Bahkan, hingga saat ini pertandingan tersebut masih sulit untuk dilupakan, media Vietnam juga memberi label laga tersebut sebagai sepak bola rendahan.
Vietnam yang pada saat itu menjadi runner-up grup B berkesempatan bertemu dengan Indonesia dan Thailand di babak semifinal.
Baca Juga: Babak Baru Kasus Ronaldinho, Indikasi Pencucian Uang Berujung Ancaman 10 Tahun Bui
Pemenang antara laga Indonesia dan Thailand akan melawan Vietnam di babak semifinal Piala Tiger 1998.
Namun, di laga tersebut kedua tim tampak mengusung misi untuk kalah guna menghindari bertemu Vietnam.
Hal itu tampak dari jalannya pertandingan di mana para pemain terlihat tidak memiliki gairah untuk bermain.
Laga tersebut berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Thailand, meskipun lima gol yang tercipta seolah dibiarkan begitu saja.
Baca Juga: Daftar 9 Fakta Sepak Bola yang Tidak Masuk Akal Tetapi Nyata Ada!
Termasuk gol bunuh diri yang diciptakan bek timnas Indonesia pada saat itu, Mursyid Effendi.
Gol bunuh diri yang tercipta di menit tambahan babak kedua ini memunculkan tanda tanya banyak orang.
Mursyid dinilai melakukan itu dengan sengaja, tak hanya membuat penonton di stadion syok tetapi juga para pendukung Garuda di Tanah Air.
Hingga pada akhirnya, keputusan yang dilakukan Mursyid berujung skorsing permanen dari FIFA di kompetisi internasional.
Baca Juga: Cerita Hulk Brasil, Duda 5 Bulan Lalu Nikahi Ponakan Mantan Istri!
Sementara Vietnam kalah di final dari Singapura yang sukses meraih gelar pertama di ajang Piala Tiger.
Indonesia berada di peringkat ketiga usai mengalahkan Thailand lewat adu penalti setelah bermain imbang dengan skor 3-3.
Sejarah ini menjadi sorotan salah satu media Vietnam, TheThao247.vn.
Melalui salah satu artikel yang diberitakan, media ini menyebut ketakutan bertemu Vietnam membuat Thailand dan Indonesia mencacatatkan sejarah paling buruk.
Khususnya di dunia sepak bola Asia Tenggara, noda hitam yang belum dapat terlupakan hingga saat ini.
Baca Juga: Lorenzo Pensiun Karena Takut Naik Motor Honda, Kata Marc Marquez!
Source | : | thethao247.vn,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |