Niat Mudik Lebaran Mantan Kapten Persib Bandung Pupus Karena Virus Corona

Eko Isdiyanto Kamis, 2 April 2020 | 16:12 WIB
Pemain PSKC Cimahi, Atep Rizal. (Tribun Jabar/Syarif Pulloh Anwari)

BolaStylo.com - Mantan kapten Persib Bandung yang kini membela PSKC Cimahi, Atep urungkan niat mudik lebaran tahun ini karena pandemi virus corona masih berlangsung.

Winger PSKC Cimahi yang juga mantan pemain Persib Bandung, Atep terpaksa harus mengurungkan niatnya untuk mudik lebaran.

Niat Atep untuk melakukan mudik tahun ini terganjal pandemi virus corona yang masih mewabah di Indonesia.

Hal ini memaksa pemerintah menganjutkan kepada masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas mudik ke kampung halaman di lebaran tahun ini.

Upata preventiv guna menekan tingkat penyebaran virus salah satunya imbauan larangan mudik karena belum diketahui secara pasti kapan wabah ini berakhir.

Baca Juga: Tak Kalah dari Sabun, Bahan Alami Ini Efektif untuk Mencuci Sayur dan Buah

Gelandang sayap Persib Bandung, Atep saat melawan Arema di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis

Dilansir BolaStylo.com dari Kompas.com, Atep mengaku akan merayakan lebaran di Bandung meski keluarga besar berada di Cianjur.

Menurutnya, keselamatan dan kesehatan masyarakat untuk saat ini adalah yang paling terpenting ketimbang hal lain, termasuk mudik.

"Tahun ini, sepertinya akan merayakan lebaran di Bandung saja. Meski keluarga besar saya di Cianjur semua," ucap Atep.

"Mau bagaimana lagi, karena ini bencana dunia, bukan bencana nasional. Terpenting keselamatan dan kesehatan terjaga," imbuhnya.

Baca Juga: Kenali Bahaya di Balik Penyemprotan Disinfektan Secara Langsung

Sementara itu di tengah pandemi virus corona atau COVID-19 ini, Atep mengaku tidak memiliki banyak kegiatan yang dijalani.

Selama kompetisi dihentikan, Atep memanfaatkan waktu luang dengan latihan mandiri dan berkumpul bersama keluarga.

Gelandang sayap Persib Bandung, Atep saat melawan Arema di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis

Berkumpul dengan keluarga menjadi keberuntungan tersendiri bagi Atep, diakuinya waktu bersama anak-anak menjadi lebih bermanfaat.

"Kami mengikuti anjuran dari pemerintah untuk tidak keluar rumah. Jadu lebih banyak waktu bersama keluarga," ujar Atep.

Baca Juga: Benarkah Sinar Matahari Mampu Membunuh Virus Corona? Ini Penjelasannya

"Jadi guru dadakan buat anak-anak. Karena anak-anak hrs belajar di rumah. Jadi kita selalu bersama di rumah," imbuhnya.



Source : Kompas.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan