BolaStylo.com - Striker asing Persija Jakarta, Marko Simic, memutuskan untuk ikut memerangi Covid-19 yang menjadi musuh bersama di seluruh dunia.
Marko Simic memberikan donasi Rp 100 juta lewat “Satu Hati Melawan Corona” yang digagas manajemen Persija Jakarta bersama kitabisa.com.
Keputusan tersebut diambil karena Marko Simic merasa terpanggil dan khawatir dengan pandemik Covid-19 di Jakarta.
“Saya memutuskan dengan kerendahan hati memberikan donasi untuk melawan COVID-19 dengan menyumbang uang 100 juta rupiah," kata Marko Simic
Bagi Simic, sumbangan tersebut diberikan sebagai bentuk balas budi kepada masyarakat Jakarta yang sudah menyambut kehadirannya dengan ramah.
Dia merasa bahwa Jakarta sangat berjasa atas apa yang diraihnya ketika berkarier di Persija.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Mundur, Tony Ferguson Hanya Mau Duel dengan Sosok Ini
Source | : | Warta Kota |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |