Manchester United Tidak Akan Kesulitan Uang Setelah COVID-19 Berakhir

Eko Isdiyanto Kamis, 9 April 2020 | 15:42 WIB
Ole Gunnar Solskjaer resmi dipermanenkan sebagai pelatih Manchester United pada Kamis (28/3/2019). (TWITTER.COM/SKYSPORTSSTATTO)

BolaStylo.com - Klaim pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer terkait kondisi finansial klub pasca wabah virus corona berakhir.

Optimisme akan kondisi keuangan klub Manchester United setelah wabah COVID-19 usai diungkapkan oleh pelatih Ole Gunnar Solskjaer.

Bagi Ole Gunnar Solskjaer pengaruh wabah virus corona terhadap kondisi keuangan beberapa klub sepak bola tak menjadi masalah bagi Manchester United.

Masalah finansial memang menjandi ancaman bagi beberapa klub di tengah pandemi virus corona saat ini, khususnya bagi klub yang ingin berada di bursa transfer pemain.

Menurut Solksjaer, Manchester United adalah salah satu tim dengan kondisi keuangan yang bagus di tengah krisis akibat pandemi virus corona.

Baca Juga: Pemain Persib Bandung Dapat Masalah Setelah 2 Pekan Latihan Mandiri

"Siapa yang tahu pengaruh bursa transfer pemain setelah ini? klub mana yang harus menjual pemain?" ucap Solskjaer seperti dikutip BolaStylo.com dari Sky Sports.

"Kemungkinan situasi ini bisa dimanfaatkan klub lain, namun saya paham Manchester United adalah salah satu klub dengan kondisi keuangan yang bagus.



Source : Skysports.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan