Poirier Ungkap Penyebab Gagal Gantikan Kahbib Nurmagomedov di UFC 249

Aziz Gancar Widyamukti Kamis, 9 April 2020 | 19:33 WIB
Petarung UFC kelas ringan, Dustin Poirier. (twitter.com/7upsportslive)

BolaStylo.com - Petarung UFC asal Amerika Serikat, Dustin Poirier, angkat bicara terkait kegagalan dirinya menggantikan Khabib Nurmagomedov di UFC 249.

Dustin Poirier merupakan salah satu kandidat terkuat sebagai pengganti Khabib Nurmagomedov dalam ajang UFC 249.

Dia digadang-gadang bisa menggantikan Khabib Nurmagomedov melawan Tony Ferguson di UFC, Sabtu (18/4/2020).

Namun, mimpi Porier menggantikan posisi Khabib Nurmagomedov tak mendapat restu dari pihak UFC.

Baca Juga: Conor McGregor Kembali Berulah, Kali Ini Serang Khabib Nurmagomedov

Dana White selaku Presiden UFC memilih Justin Gaethje sebagai calon lawan tanding yang baru untuk Tony Ferguson.

Dengan keputusan tersebut, Poirier harus mengubur ambisinya untuk menghadapi Tony Ferguson di UFC 249.

Setelah gagal menggantikan Khabib Nurmagomedov, Poirier melontarkan beragam klaim.

Baca Juga: Presiden UFC: Khabib Nurmagomedov akan Hadapi Pemenang Ferguson vs Gaethje

Petarung berusia 31 tahun itu berspekulasi bahwa UFC tak mengizinkannya menggantikan Khabib Nurmagomedov karena faktor masa lalu.

Untuk diketahui, Poirier sempat menelan pil pahit karena kegagalannya pada duel melawan Khabib Nurmagomedov.

Poirier takluk dari Khabib Nurmagomedov dalam tiga ronde pada UFC 242 di The Arena, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Sabtu (7/9/2019).

Poster pengumuman Tony Ferguson vs Justin Gaethje dalam ajang UFC 249 pada Sabtu (18/4/2020).

"Saya pikir memang seperti itu," kata Poirier dilansir BolaStylo.com dari MMA Junkie.

"Saya kalah dari Khabib, dia pesaing baru, seorang petarung (pemenang) beruntun, ya, itu pertandingan yang menyenangkan."

"Itulah yang terjadi. Ini bisnis. Saya mengerti ini bisnis. Saya tidak dapat memutar lengan mereka dan membuat mereka melakukan sesuatu," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Gantikan Khabib Nurmagomedov, Justin Gaethje Ketakutan Lawan Tony Ferguson

Di luar dari spekulasinya tersebut, Poirier tak menampik bahwa ia berhasrat melawan Tony Ferguson.

Poirier sendiri memang belum pernah melawan El Cucuy selama berkarier sebagai petarung profesional.

Di sisi lain, Poirier justru memiliki catatan bagus dalam sejarah duel melawan pengganti Khabib Nurmagomedov di UFC 249, Justin Gaethje.

Baca Juga: Jawaban Tegas Khabib Nurmagomedov Ketika Mulut Pedas McGregor Beraksi

Poirier berhasil menang lewat TKO dalam empat ronde saat melawan Justin Gaethje dalam ajang UFC on Fox pada April 2018.

"Tentu saja yang ingin bertanding disana melawan Ferguson, tapi semuanya baik-baik saja," tuturnya.

"Saya baru saja bertarung dan menang, dan semuanya akan menyelesaikannya sendiri," tuturnya menambahkan.



Source : BolaSport.com,mmajunkie.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan