Dia menyumbangkan 100.000 dolar atau sekitar Rp 1,56 miliar melalui perusahaan minumannya, Proper No. Twelve, kepada Stephen Siller Tunnel To Towers Foundation.
Stephen Siller Tunnel To Towers adalah yayasan nonprofit yang bergerak di bidang kemanusiaan.
Baca Juga: Alasan Khabib Nurmagomedov Lebih Pilih Tony Ferguson daripada McGregor
Saat ini, mereka tengah mengadakan penggalangan dana untuk membantu para petugas kesehatan yang sedang menangani kasus corona.
"Conor McGregor (@TheNotoriousMMA) & @ProperWhiskey menyumbangkan 100.000 dolar kepada yayasan #Tunnel2Towers' #COVID19 untuk menyokong garda terdepan kita #healthworkers," tulis Tunnel To Towers di akun Twittern-nya, pada Jumat (10/4/2020).
Ini bukan pertama kalinya Conor McGregor menunjukkan sikap dermawannya di tengah pandemi virus corona.
Baca Juga: Bos UFC Cerita Kronologi Duel Tony Ferguson Vs Gaethje Batal Digelar
Conor McGregor (@TheNotoriousMMA) & @ProperWhiskey is donating $100,000 to #Tunnel2Towers' #COVID19 Heroes Fund to support our frontline #healthcareworkers. Join us with this limited edition T-Shirt - all proceeds benefit our efforts. Promo Code: ONEFORALL https://t.co/yH8OiCL7eI pic.twitter.com/n1FUk1kb9m
— Tunnel To Towers (@Tunnel2Towers) April 9, 2020
Sebelumnya, dia juga menunjukkan kepeduliannya memerangi virus corona dengan menyumbangkan uang sebesar 1 juta euro atau sekitar Rp 18 miliar.
Source | : | BolaStylo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |