"Saya selalu memikirkan suasana di lapangan saat Persib bertanding, di mana penggemar selalu memenuhi stadion," tutur Suchao sebagaimana dilansir BolaStylo.com dari Kompas.com.
"Saya rindu sorakan mereka, rindu bertemu dengan mereka dan tentu saja Persib itu sendiri. Saya akan selalu merindukannya," lanjut Suchao.
Selain karena dukungan penggemar, Suchao juga memiliki momen tak terlupakan terkait gol terakhirnya bersama Maung Bandung saat melawan Persik Kediri.
"Tentu saja saya masih mengingatnya, di pertandingan itu (melawan Persik) saya memiliki peluang untuk bisa menembak dari tendangan sudut, saya sangat senang dan mereka terlihat bergembira,"kenang Suchao.
Terlepas dari apapun alasannya, Suchao mengaku masih mengikuti perkembangan Persib Bandung hingga saat ini.
Ia pun mengaku jika memiliki kesempatan ia akan mengunjungi Indonesia dan Persib.
"Jika memiliki kesempatan untuk pergi ke Indonesia, tempat pertama yang akan saya kunjungi adalah Persib. Semoga semua orang akan mengingat saya. Jika ada pertandingan sepak bola khusus saya pasti akan senang bergabung," tuturnya.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |