Belum Ada Rapat Exco, Ratu Tisha Masih Berstatus Sekjen PSSI

Rara Ayu Sekar Langit Kamis, 16 April 2020 | 13:22 WIB
Tak Ada Target Khusus, Ratu Tisha Sebut Piala AFF 2019 Sebagai Ajang Uji Coba Bagi Indra Sjafri (HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA)

BolaStylo.com - Ratu Tisha telah mengajukan pengunduran diri dari jabatannya sebagai Sekretaris Jendra (Sekjen) PSSI pada Senin (13/4/2020).

Namun bagi Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Haruna Soemitro, pengunduran diri Ratu Tisha masih belum resmi.

Ini karena pengunduruan diri Ratu Tisha sebagai Sekjen PSSI harus diputuskan dengan rapat Exco.

Bagi Haruna, pengundurkan diri lewat surat tertulis memang hal pribadi tapi secara organisasi harus diputuskan apakah hal itu diterima atau tidak.

Keputusan tersebut bisa diambil dengan rapat Exco yang hingga Rabu (15/4/2020) belum ada agenda tentang itu.

"Sekjen sudah mengundurkan diri melalui surat tertulis dan itu hak pribadi. Namun secara organisasi masih harus diputuskan apakah pengunduran dirinya diterima atau tidak. Pemberhentian sekjen harus melalui rapat Exco. Dan sampai saat ini belum ada rapat mengenai hal itu," kata Haruna.

Rencananya, rapat untuk membahas pengunduran diri Ratu Tisha akan diadakan pada bulan April ini.

Baca Juga: Gelandang Klub Liga 1 Ini Penah Kalahkan Rekan Setim Cristiano Ronaldo

Jika Exco menyetujui keputusan Tisha, maka akan sekaligus dibahas mekanisme penyaringan sekjen baru.

"Itu semua proses. Hal seperti kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) serta psikotes itu, kan, alat untuk menilai seseorang. Kalau kemudian itu diperlukan, kenapa tidak. Itu nanti kesepakatan di rapat," ujar Haruna.

Tisha telah menduduki jabatan Sekjen PSSI sejak 2017.

Selama menjalankan tugasnya, dua telah terlibat dalam penyelenggaraan Elite Pro Academy Liga 1 U-16, U-18, U-20 dan Liga 1 Putri.

Kompetisi usia muda Elite Pro Academy ini dinilai telah memberi dampat positif pada sepak bola Indonesia karena tepat pada sasaran.

Selain itu, Tisha juga memiliki andil besar dalam terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

Perempuan lulusan FIFA Master itu juga menjabat sebagai Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) periode 2019-2023.

Baca Juga: Wander Luiz Siap Tinggalkan Persib Bandung, Ini Pesan dari Dokter Tim

Pretasi tersebut telah mengukir sejarah karena Tisha menjadi perempuan pertama yang menduduki jabatan tersebut.

Torehan lainnya adalah dipilihnya Tisha sebagai Komite Kompetisi Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) yang mana menjadi orang Indonesia pertama dalam jajaran itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : Antara
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan