Kata Shin Tae-yong Soal Fisik Pemain Timnas Indonesia ke Media Korea

Eko Isdiyanto Jumat, 17 April 2020 | 16:44 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, usai memimpin sesi latihan anak-anak asuhnya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (14/2/2020). (Muhammad Alif Aziz Mardiansyah/BolaSport.com)

BolaStylo.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong sedikit membeberkan kemampuan fisik anak asuhnya ke media Korea Selatan.

Kemampuan fisik para pemain timnas Indonesia sedikit dibocorkan oleh pelatih Shin Tae-yong ke media Korea Selatan.

Shin Tae-yong juga mengakui bahwa di awal masa pemusatan latihan, kondisi fisik pemain timnas Indonesia berantakan.

Satu hal yang menarik perhatian adalah ketika mantan pelatih timnas Korea Selatan itu menggambarkan kondisi pemusatan latihan.

Dilansir BolaStylo.com News Joins, menurut Shin Tae-yong para pemain timnas Indoneia hanya kuat berlari selama 20 menit.

Baca Juga: Ini Jawaban Lee Chong Wei Saat Ditanya Siapa Pebulu Tangkis Terbesar Sepanjang Masa

Setelah itu, para pemain disebut tidak memiliki hasrat untuk bermain dan hanya berjalan di tengah lapangan.

Selain itu, pria 51 tahun itu juga berbicara mengenai kondisi cuaca di Indonesia yang menurutnya sangat panas.

Ia juga mengaku lebih sering mengonsumsi minuman dingin dan bahkan mandi lebih sering, tiga kali dalam sehari.

"Di awal pemusatan latihan, kondisi fisik pemain Indonesia berantakan. Setelah berlari selama 20 menit, mereka mulai berjalan," ucap Shin Tae-yong.

Baca Juga: Sejarah Hari Ini Persib Bandung Juara Perserikatan Edisi Pamungkas

"Dan tidak memiliki hasrat untuk bermain. Cuacanya panas, saya jadi lebih sering mengonsumsi minuman dingin dan makanan asin.

"Ketika melatih, saya mandi tiga kali dalam sehari," imbuhnya.

Lebih lanjut, pandemi COVID-19 di Indonesia secara langsung membuat program latihan yang diterapkan Shin berubah.

Termasuk salah satunya peluang timnas Indonesia menggelar pemusatan latihan di Korea Selatan.

Baca Juga: Bukan Taufik Hidayat, Lee Chong Wei Akui Sosok Ini Membuatnya Terobsesi untuk Mengalahkannya

Ia juga membeberkan bagaimana cara pemain untuk menambah protein, yakni dengan sering mengonsumsi sate.

"Para pemain makan sate untuk menambah protein. Mereka merasa kuat, jadi saya mengikuti mereka dengan baik," ujar Shin Tae-yong.

"Saya sudah membuat rencana untuk setiap periode, tetapi semuanya harus kembali dimulai dari nol karena wabah COVID-19.

"Jika COVID-19 di Korea mereda, kami akan mencoba peluang membawa timnas U-19 Indonesia melakukan pemusatan latihan.

Baca Juga: Sombongkan Diri, Floyd Mayweather Mengaku di Atas Muhammad Ali

"Tentunya dengan asumsi bahwa ada izin orang asing masuk ke Korea dan para pemain timnas dinyatakan negatif COVID-19 dalam tes," imbuhnya.

Shin Tae-yong kini tengah menjalani masal karantina di Gyeonggi-do, Korea Selatan semenjak kembali dari Indonesia.

Ia tinggal terpisah dengan istri dan anak-anaknya yang menetap di Bundang semenjak pulang kampung.



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan