Pengakuan Petarung MMA Wilhelm Ott soal Alasannya Menjadi Mualaf

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 21 April 2020 | 12:31 WIB
Wilhelm Ott, petarung MMA asal Austria yang memutuskan untuk mualaf. (instagram.com/willi.ott.148)

BolaStylo.com - Petarung MMA asal Austria, Wilhelm Ott, akhirnya mengungkapkan alasannya memeluk agama Islam.

Wilhelm Ott resmi menjadi mualaf setelah mengucapkan dua kalimat syahadat pada Kamsi (16/4/2020).

Melalui akun Instragam pribadinya, Wilhelm Ott mengumumkan bahwa dia kini seorang mualaf.

Wilhelm Ott tampak mengunggah sebuah video yang memperlihatkan dia mengucapkan dua kalimat syahadat.

Baca Juga: Sebelum Mualaf, Petarung MMA Ini Mengaku Sering Melukai Diri Sendiri

Melalui akun Instagramnya pula, Wilhelm Ott mengaku pernah memiliki sisi kelam sebelum menjadi seorang muslim.

Dia mengatakan, bahwa ia sempat melukai dirinya sendiri setiap hari selama dua minggu sebelum mengucap dua kalimat syahadat.

Salah satu insiden bahkan membuatnya harus dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan.

Baca Juga: Setelah Menyatakan Diri Masuk Islam, Petarung MMA Ini Akui Terima Setengah Juta Pesan Hangat

"Dua minggu sebelum saya mengucap syahadat, saya melukai diri sendiri setiap hari," tulis Wilhelm Ott.

"Salah satunya bahkan harus membuat saya dirawat di rumah sakit, tangan saya bahkan memerlukan jahitan."

Puncaknya ketika dalam satu waktu ia benar-benar mantab mengucap syahadat dan menjadi muslim.

Baca Juga: Petarung MMA Ini Ungkap Deretan Kebaikan yang Didapatnya Setelah Masuk Islam

"Di hari ke-15, saya tidak mengalami musibah. Hati itu saya melafalkan syahadat dan bangga menjadi muslim. Allahu Akbar," ujarnya melanjutkan.

Wilhelm Ott kemudian mengungkapkan alasannya memutuskan masuk Islam dan menjadi seorang muslim.

Petarung MMA asal Australia ini mengaku masuk Islam karena keinginannya sendiri.

Dia mengatakan, sejak bertahun-tahun hatinya telah tersentuh dengan Islam.

Akan tetapi, Wilhelm Ott membiarkan perasaan itu menguasai dirinya.

Pada saat pandemi virus corona (Covid-19) mulai mewabah di negaranya, Wilhelm Ott mendapat hidayah untuk masuk Islam.

Baca Juga: 5 Pukulan KO Mike Tyson Paling Mematikan, Nomor 5 Paling Parah!

Dia memanfaatkan momen karantina mandiri untuk mengucapkan dua kalimat syahadat.

“Krisis corona memberi saya istirahat yang diperlukan untuk menemukan iman saya lagi."

"Islam telah menguasai saya selama bertahun-tahun. Tetapi ada juga saat-saat ketika saya tidak bisa melakukan apa-apa dengannya dan saya membiarkan diri saya dipengaruhi secara politis,” kata Wilhelm.

Baca Juga: Mike Tyson Ungkap Satu Pertarungan Terbaik dalam Sejarah Kariernya

Setelah resmi menjadi mualaf, Wilhelm Ott mengaku bahwa Islam memberikan dia kekuatan di masa-masa sulitnya.

“Ketika saya mengalami masa-masa sulit, kepercayaan Islam memberi saya kekuatan yang diperlukan,” kata dia.

“Keyakinan saya sekarang cukup kuat sehingga saya bisa mengenali satu-satunya Tuhan yang benar dan berbicara kepada Shahada untuk bisa mengatakan dengan bangga, ya saya seorang Muslim,” imbuh Wilhelm.



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan