Dicap Orang Tersangar di Dunia, Mike Tyson Ternyata Sosok Penakut

Reno Kusdaroji Rabu, 22 April 2020 | 16:30 WIB
Petinju legendaris asal Amerika Serikat, Mike Tyson terlihat garang dengan tato di wajahnya. (TWITTER/BOXINGSCENE)

Selama karier profesionalnya, Iron Mike menjelaskan bahwa ia selalu berurusan dengan ketakukan dan menggunakannya untuk dorongan melawan musuhnya.

Bahkan, seorang Mike Tyson mengaku selalu gugup sepanjang hari ketika menjadi seorang petinju.

Bagi Mike, semua rasa gugup dan takut selalu membuatnya ingin menakhlukan tantangan baru.

Baca Juga: Ngeri! Ronaldinho Pernah Akan Dipatahkan Kakinya Gegara PlayStation

Namun di sisi lain, rasa gugup dan takut memberikan pukulan besar bagi moralitas Mike Tyson.

"Saya tidak pernah berpikir saya bisa menjadi seorang petarung (Petinju), saya tidak pernah dapat mengatasinya," ungkap Mike ketika diwawancarai aktor sekaligus komedian, Kenan Thompson.

"Saya selalu merasa gugup, itu menjadi bagian dari kehidupan saya.

Baca Juga: 2 Tahun Lalu Khabib Nurmagomedov Bikin Heboh karena Sikapnya pada Bocah Difabel

"Namun saya percaya dari pengalaman saya, perasaan seperti itu menjadi mekanisme pertahanan yang alami.

"Anda dapat bangkit menghadapi kesempatan tersebut, anda harus belajar menghadapinya.

"Ini (menjadi petinju) tidak ada hubungannya dengan menjadi atletis, ini semua tentang moralmu.

Baca Juga: Terungkap, Petinju yang Buat Mike Tyson Menangis Ketakutan Sebelum Naik Ring



Source : bolastylo.bolasport.com,Boxingscene.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan