Terungkap! Kaka Sebenarnya Ogah Berseragam Real Madrid di Masa Lalu

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 23 April 2020 | 13:27 WIB
Jose Mourinho (kiri) dan Ricardo Kaka dalam sesi latihan Real Madrid, 11 Agustus 2016, menjelang lag ()

BolaStylo.com - Pesepak bola legendaris asal Brasil, Kaka rupanya sejatinya tak tertarik berseragam Real Madrid di masa lalu.

Dalam kariernya di dunia sepak bola, Kaka mungkin bisa dibilang sebagai salah satu pemain bintang, namun siapa sangka ia pernah bergabung dengan klub yang tak diinginkannya.

Kaka merupakan bintang AC Milan di masa lampau, kemampuannya saat tampil bersama klub Liga Italia itu banyak disorot dan rupanya membuat klub lain ingin memboyongnya.

Salah satu klub yang ingin memboyong Kaka adalah Real Madrid.

Kala itu, siangan Barcelona itu sangat getol mendekati AC Milan untuk merekrut Kaka meski kerap kali tak mendapatkan kabar bahagia.

Baca Juga: Sikap Asli Ronaldo dan Lionel Messi Dibongkar Kiper Real Madrid

Tapi, transfer itu akhirnya terwujud pada tahun 2009, sayangnya menurut sang agen, Gaetano Paolilo, transfer itu terjadi bukan karena keinginan Kaka.

Berdasarkan keterangan Paolilo, Kaka kala itu tak mau meninggalkan AC Milan.

Pemain AC Milan, Kaka, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Chievo dalam laga Liga Italia d

"Untuk mengatakan yang sebenarnya, Kakak tidak ingin meninggalkan AC Milan," ungkap Paolilo pada MilanNews.it.

Pasalnya, Kaka dan keluarganya merasa betah berada di Milan.

"Dia baik-baik saja di Milan, dia dan keluarganya," lanjtnya.

Sayangnya, AC Milan melakukan hal di luar kemauan Kaka, Kaka tetap dijual dan Real Madrid adalah solusi terbaik kala itu.

"Bagaimanpun, klub meletakkannya untuk dijual dan pada saat itu Real Madrid adalah solusi yang luar biasa," tambahnya.

Selain membicarakan tentang perasaan jujur Kaka, Paolilo juga menyatakan jika Kaka bukan satu-satunya orang yang memiliki opini tersebut.

Presiden AC Milan sata itu, Adriano Galliani juga tak ingin menjual Kaka, tapi keputusan tak hanya bergantung padanya.

Kaka akhirnya berseragam Real Madrid sejak Jul 2009 hingga awal September 2013.

Selama bersama Real Madrid karier Kaka bisa dibilang tak mudah, ia diterpa badai cedera yang membuatnya sulit menembus starting line up.

Meski begitu ia tetap meraih beberapa gelar di Liga Spanyol.

Setelah hampir 4 tahun bersama Real Madrid, Kaka akhirnya memutuskan kembali ke AC Milan.

Dalam waktu singkat kebersamaan keduanya bersama Milan, Kaka memilih hijar ke Liga Amerika dengan bergabung bersama Orlando FC.

Di Orlando, Kakak sempat dipinjamkan ke Sao Paolo, setelahnya ia terus di Orlando hingga akhirnya pensiun pada tahun 2017 dari dunia sepak bola.



Source : Marca
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan