Pesan Petarung MMA Austria saat Jalani Puasa Ramadan Pertama sebagai Mualaf

Aziz Gancar Widyamukti Jumat, 24 April 2020 | 06:28 WIB
Petarung MMA asal Austria, Wilhelm Ott, menyampaikan pesan menyejukkan saat menjalani Ramadan pertamanya setelah menjadi mualaf. (MY MMA NEWS)

Ott bahkan memberikan pesan damai kepada umat muslim di seluruh dunia melalui akun Instagram pribadinya pada Jumat (24/4/2020).

Petarung MMA dengan rekor kemenangan 19-17-1 ini mendoakan agar Ramadan tahun ini menjadi keberkahan bagi umat muslim.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Khalid (Wilhelm) Ott (@willi.ott.148) on

Ia juga mengucapkan terima kasih atas keramahan rekan-rekannya yang memberikan bimbingan sesuai ajaran Islam.

"Saudara dan saudari yang terkasih dalam iman."

"Kami sangat berharap Anda merasakan Ramadan yang kontemplatif dan indah. Mashallah," tulis Ott.

Baca Juga: Lebih Baik Khabib atau Tony Ferguson? Ini Jawaban Petarung Terhebat MMA

"Terima kasih atas keramahtamahannya. Saudara lelaki dan lelaki sejati," ujarnya.

Sebelumnya, Ott pernah memiliki sisi kelam saat hendak masuk Islam.

Dia sempat melukai dirinya sendiri setiap hari selama dua minggu sebelum mengucap dua kalimat syahadat.



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan