Mike Tyson Ungkap Rahasia Pukulan Mautnya yang Bikin KO 44 Petinju

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 25 April 2020 | 18:36 WIB
Legenda tinju dunia, Mike Tyson. (TWITTER.COM/MIKETYSON)

BolaStylo.com - Mantan juara dunia tinju kelas berat, Mike Tyson, mengaku ada rahasia yang membuat dirinya bisa memukul knock out (KO) petinju lain.

Bukan rahasia lagi jika Mike Tyson memiliki pukulan yang sangat mematikan.

Saat masih aktif bertinju, Mike Tyson pernah melayangkan pukulan KO terdahsyat dalam kariernya.

Mike Tyson melakukan pukulan KO yang menggegerkan dunia ketika melawan Micahel Spink pada 27 Juni 1988 silam.

Baca Juga: Gara-gara Ganja, Mike Tyson Kembali Berjaya Setelah 16 Tahun Melarat

Kala itu Mike Tyson berduel melawan Michael Spinks dalam pertarungan bertajuk The Fight of Century.

Mike Tyson membuktikan bahwa dirinya adalah petinju yang ditakuti dan diseani lawan-lawannya.

Pasalnya, Mike Tyson mampu memukul KO Spink yang merupakan seniornya hanya dalam satu ronde.

Baca Juga: Berusia Setengah Abad, Mike Tyson Siap Kembali Bertinju di Ring

Pukulan KO Tyson kala itu disebut-sebut sebagai aksi yang mengguncangkan dunia.

Media olahraga Amerika Serikat, Bleacher Report, bahkan sampai mengulasnya dalam artikel berjudul "91 Seconds: Mike Tyson, Michael Spinks and the Knockout that Shook the World".

Selain Spinks, ada puluhan petinju yang menjadi korban pukulan KO Mike Tyson.

Baca Juga: Pernah Dilatih Mike Tyson, Serena Williams Ditantang Bertarung di WWE

Lantas apa yang menjadi rahasia Mike Tyson sehingga memiliki pukulan sangat mematikan?

Pria berjuluk Si Leher Beton itu mengatakan, bahwa mantan pelatihnya, Cus D'Amato, yang membuatnya memiliki pukulan tersebut.

Kemampuan Mike Tyson dalam memukul KO lawannya merupakan hasil dari didikan Cus D'Amato.

Baca Juga: VIDEO - Inilah Pukulan KO dalam Sejarah Karier Mike Tyson yang Mengguncang Dunia

"Saya pikir saya dilahirkan seperti itu (merubuhkan lawan melalui pukulan mematikan)," kata Mike Tyson dilansir dari GQ, Sabtu (25/4/2020).

"Tetapi saya mengembangkan (kemampuan KO saya) melalui Cus D'Amato yang berulang-ulang mengatakan kepada saya untuk melakukan gerakan tertentu dan memukul dengan niat buruk, semacam itu."

Mike Tyson menambahkan, Cus D'Amato juga mengajarinya untuk melayangkan pukulan paling ganas yang bisa menghancurkan lawannya.

Baca Juga: Soal UFC 249, Khabib Nurmagomedov Dibela Petarung Cantik Polandia

"Saya diharuskan memiliki nafsu ganas dan niat jahat setiap kali melempar pukulan dan semacamnya."

"Itu adalah hal-hal buruk yang tidak akan pernah saya katakan kepada anak-anak saya."

Hasil dari didikan Cus D'Amato ternyata memengaruhi karier Mike Tyson.

Iron Mike berhasil meraih 50 kali kemenangan, kalah 6 kali, dan no contest 2 kali dari 58 pertandingan.

Hebatnya, Mike Tyson mencatatkan sebagian besar kemenangan melalui KO sebanyak 44 kali.



Source : GQ
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan