BolaStylo.com - Dikabarkan bahwa ayah dari Khabib Nurmagomedov mendapat perawatan di rumah sakit pada Sabtu (25/4/2020).
Ayah Khabib Nurmagomedov, Abdulmanap, masuk rumah sakit diduga karena pneumonia dan gejala mirip flu.
Namun menurut mmamania.com, penyakit Abdulmanap tidak ada hubungan dengan Covid-19.
Kabar tersebut disampaikan oleh komentator olahraga dari Dagestan, Rusia, Ramazan Rabadanov.
Ramazan Rabadanov mengabarkan kondisi ayah Khabib melalui unggahan di instagram pribadinya.
"Dia hampir membangun sebuah taman, membuang sampah, menanam pohon-pohon baru di gang, meletakkan bangku indah di sepanjang jalanm dan kamrin dia tidak datang ke taman. Semoga teman saya tidak terkena pneumonia dan datang lagi ke taman," tulis Ramazan Rabadanov.
Dilansir BolaStylo.com dari mmamania.com, pihak rumah sakit belum mengkonfirmasi apa yang sedang diderita Abdulmanap.
Baca Juga: Conor McGregor Dijamin Bakal Selalu Kalah dari Khabib Nurmagomedov
Source | : | mmamania.com |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |