Lewat Prank! Mike Tyson Nikah Ulang dengan Lakiha Spicer Secara Islam

Reno Kusdaroji Senin, 27 April 2020 | 12:15 WIB
Legenda tinju dunia, Mike Tyson bersama sang istri, Lakiha Spicer. (https://twitter.com/timeoutpk)

BolaStylo.com - Legenda tinju dunia, Mike Tyson menikahi ulang istrinya, Lakiha Spicer secara Islam lewat prank, atau membohongi semua tamu undangan yang turut hadir.

Ya, faktanya Mike Tyson merupakan seorang muslim yang pernah melakukan pernikahan secara Islam dengan istri terakhirnya, Lakiha Spicer.

Dibalik fakta tersebut, undangan yang disebarkan Mike Tyson dan Lakiha Spicer merupakan prank, atau palsu karena membohongi para tamu yang hadir.

Dilansir BolaStylo.com dari New York Times, Mike dan Lukiha menyebarkan sekitar 150 undangan untuk menghadiri pesta ulang tahun.

Sedangkan, ketika para tamu undangan telah hadir, Lakiha Spicer justru mengumumkan bahwa acara yang mereka hadiri adalah upacara pernikahan secara Islam.

Baca Juga: Kenali Lakiha Spicer, Sosok Penyelamat Mike Tyson dari Romantisme Liar

Sontak kedua pasangan tersebut mengejutkan 150 tamu undangan yang telah hadir di M Resort Spa Casino, di pinggiran Las Vegas.

Seketika, setting acara dan tempat itu diubah seperti perayaan upacara pernikahan secara Islam.

Diketahui bahwa para tamu undangan yang hadir ialah teman-teman dan kerabat dekat Mike Tyson beserta Lakiha Spicer.

Meskipun terkena prank, para tamu undangan merasa bahagia dengan momen spesial kedua pasangan tersebut.

Baca Juga: Jalani Romantisme Liar, Mike Tyson Mengaku Telah Temukan Cinta Sejati

Seorang tamu undangan menjelaskan betapa kagetnya dia ketika mengetahui undangan yang dihadirinya berubah sekejap mata.

"Sebelumnya para tamu undangan diberitahu bahwa itu (acara) ulang tahun," ungkap seorang sumber.

"Tapi kemudian Lakiha (Spicer) mengumumkan bahwa sesuatu yang berbeda sedang terjadi.

"Tiba-tiba dia (Lakiha) membuka tabir dan mengungkapkan set up pernikahan untuk acara yang sedang dihadiri ini," pungkasnya penjelaskan.

Baca Juga: Bukan Musuh, Hubungan Mike Tyson dan Muhammad Ali Terbukti Harmonis

Tamu itu menjelaskan bahwa kedua mempelai juga tampil berbeda pada hari itu, dimana Mike Tyson mengenakan tuksedo hitam dengan dasi putih dan Spicer menggunakan gaun putih ala putri duyung dilengkapi dengan kerudung.

Selepas upacara pernikahan selesai, kedua mempelai menyalami tamu satu-persatu.

Disebutkan bahwa kata salam dalam ungkapan bahasa Arab tak henti-hentinya keluar dari mulut seorang Mike Tyson.

Iron Mike terlihat sangat bersyukur ketika menyambut ucapan selamat dari teman-temannya.

Baca Juga: Dulu Jadi Korban Romantisme Liar Mike Tyson, Wanita Ini Pilih Tak Menikah Hingga Sekarang

 



Source : newyorktime.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan