Kisah Bilal Yusuf Mohamed, Muslim yang Disorot Media Inggris Karena Bir

Eko Isdiyanto Senin, 27 April 2020 | 16:54 WIB
Franck Ribery resmi meninggalkan Bayern Muenchen akhir musim 2018-2019. (TWITTER.COM/FCBAYERNUS)

BolaStylo.com - Yusuf Bilal Mohamed atau dikenal dengan nama Franck Ribery pernah disebut bikin kontroversi oleh media Inggris di Liga Jerman karena bir.

Bukan rahasia umum lagi jika Franck Ribery merupakan salah satu pesepak bola muslim yang taat menjalankan syariat.

Salah satu syariat Islam yang dijaga dengan baik oleh Franck Ribery adalah tidak menyentuh maupun mengonsumsi bir.

Namun karena ketaatanya itu, pesepak bola dengan nama muslim Bilal Yusuf Mohamed ini pernah disebut membuat kontroversi di Liga Jerman.

Berawal dari perayaan Bayern Muenchen setelah berhasil meraih gelar juara Liga Jerman di tahun 2013.

Baca Juga: Indonesia Trending di Surat Kabar Vietnam Gara-gara V-League!

Ribery dikabarkan sempat marah-marah dengan rekan setimnya, Jerome Boateng setelah disiram bir.

Dalam sebuah video yang beredar di media sosial, Ribery terlihat berlari dari kejaran rekan setim yang berusaha menyiram dengan bir dengan gelas besar.



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan