Jaga Kondisi Psikologi Anda! Menurut Ahli Itu Adalah Modal Dasar Perangi Virus Corona

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 11 Mei 2020 | 13:30 WIB
Benar-Benar Tanda Pandemi Covid-19 Segera Berakhir, Peneliti Dunia Bagikan Hasil Riset Bahwa Virus Corona Makin Lemah Menginfeksi Manusia, Ini Buktinya! (Kompas)

"Walaupun Anda berkecukupan secara ekonomo, kalau batin resah terus, gelisah kalau Anda ketakutan, Anda menjadi stres, depresi, kondisi psikologi memburuk dan kondisi fisik memburuk dan nanti ujung-ujungnya dirawat dan ekonomi terpengaruh juga," tutur Hamdi.

Pasalnya, imunitas diperlukan tubuh untuk melindungi tubuh dari serangan virus dan penyakit.

"Imunitas ini kata kunci melawan pandemi, Jadi, pandemi dampaknya tidak terlalu dahsyat kalau setiap orang (memiliki) imun, baik secara fisik maupun psikologi. Oleh karena itu perlu ditata bagaimana setiap orang memiliki kesejahteraan psikologi," jelasnya.

Virus corona memang sampai saat ini belum ditemukan obatnya.

Namun, virus ini tergolong Self Limiting Disease yakni penyakit yang bisa dilawan dengan imunitas tubuh manusia sendiri.

Oleh karena itu, mari jaga imunitas tubuh agar tidak lagi ada korban berjatuhan akibat virus corona.

Sementara ini, kasus di Indonesia sudah mencapai sekitar 14.032 kasus.

Maka dari itu, mari patuhi anjuran pemerintah untuk jaga jarak, tetap di rumah jika tidak ada keperluan penting, dan stop panik dan jangan stres agar kesehatan psikologi tetap terjaga.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 

 



Source : kompas
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan