Kabar Buruk Menimpa Borussia Dortmund Jelang Bundesliga Pasca Corona

Reno Kusdaroji Rabu, 13 Mei 2020 | 10:30 WIB
Penyerang Borussia Dortmund, Thorgan Hazard (Kiri), melakukan selebrasi bersama Axel Witsel setelah mencetak gol ke gawang Gladbach di laga pekan ke-25 Bundesliga 2019-2020. (TWITTER.COM/BLACKYELLOW)

BolaStylo.com - Borussia Dortmund mendapatkan kabar buruk menjelang partai pembuka Bundesliga setelah ditangguhkannya kompetisi karena pandemi virus corona.

Laga Borussia Dortmund vs Schalke 04 akan menjadi topik utama dalam jajaran partai pembuka Liga Jerman (Bundesliga) pasca pandemi virus corona atau covid-19 (16/5/2020).

Namun menjelang laga panas yang tinggal beberapa hari lagi, Borussia Dortmund justru mendapatkan kabar kurang mengenakkan dari jajaran skuat mereka.

Meskipun para pemainnya telah dinyatakan tidak ada yang terjangkit virus corona, terdapat dua pemain pilar yang membutuhkan perawatan medis di luar karantina.

Dilansir BolaStylo.com dari The42.ie, dua pemain bintang Dortmund, Emre Can dan Axel Witsel terpaksa absen dari laga kontra Schalke karena cedera otot ringan.

Baca Juga: Jadwal Bundesliga Di Tengah Pandemi Covid-19 Keluar, Liga Inggris Ada Harapan?



Source : thesun.co.uk,bolastylo.bolasport.com,the42.ie
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan