Rossi dan Marquez Tak Akan Pernah Akur, Lorenzo Ungkap Alasannya!

Eko Isdiyanto Rabu, 13 Mei 2020 | 20:24 WIB
Valentino Rossi dan Marc Marques diprediksi akan memiliki nasib yang sama di sesi kualifikasi GP Jep (TWITTER.COM/MOTOGP)

BolaStylo.com - Mantan pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo beberkan alasan hubungan baik Valentino Rossi dan Marc Marquez tak bisa diperbaiki lagi.

Rivalitas Valentino Rossi dan Marc Marquez di atas lintasan balap tak hanya menjadi konsumsi masyarakat tetapi juga pembalap lain, salah satunya Jorge Lorenzo.

Jorge Lorenzo bahkan membeberkan alasan mengapa hubungan baik Valentino Rossi dan Marc Marquez tak lagi seperti sebelumnya.

Beberapa kali terlibat insiden di atas trek balap hingga membuat salah satu hingga keduanya terjatuh menjadi salah satu alasan.

Jorge Lorenzo pun yakin akan hal tersebut, ia tak ragu menyebut insiden di MotoGP Argentina 2015 menjadi titik awal tak akurnya Rossi dan Marquez.

Baca Juga: Cemas! Justin Gaethje Takut dengan Bantingan Khabib Nurmagomedov

Dilansir BolaStylo.com dari Marca, bagi Lorenzo, sejak saat itulah hubungan Rossi dan Marquez tak bisa diperbaiki seperti sebelumnya.

"Hubungan baik Rossi dan Marquez tak lagi sama di balapn MotoGP Argentina 2015, Rossi sadar dengan peluangnya menjadi juara dunia musim itu," ucap Lorenzo.



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan