Uang Rp 180 juta itu oleh Martunis diubah menjadi dalam bentuk sembako.
Sasaran utama dari bantuan ini adalah mereka yang terkena dampat dari pandemi virus corona.
Martunis menjalankan niat mulia ini bersama rekan-rekannya.
"Saya tidak bekerja sendiri. Ada juga teman-teman membantu dalam pembagian sembako kemarin," tutur Martunis.
Pria 23 tahun itu mengaku puas dengan donasi yang dia lakukan.
Martunis juga merasa bahagia karena bisa melakukan kegiatan amal ini di saat Bulan Ramadan.
"Lebih bahagia lagi bisa berbagi apalagi di bulan suci Ramadhan," ujar Martunis.
Baca Juga: Dikabarkan Operasi Ganti Kelamin, Mike Tyson: Saya Selalu Maskulin!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Rara Ayu Sekar Langit |