Tajuk Bundesliga Pasca Virus Corona: Duet Bocah Ajaib Dortmund!

Reno Kusdaroji Jumat, 15 Mei 2020 | 16:00 WIB
Wonderkid Borussia Dortmund, Erling Haaland. (BUNDESLIGA)

BolaStylo.com - Dua bocah ajaib Borussia Dortmund, Erling Haaland dan Jadon Sancho diharapkan tampil pada partai pertama Bundesliga pasca pandemi virus corona.

Borussia Dortmund akan menjamu Schalke 04 pada partai pertama Bundesliga (Liga Jerman) pasca pandemi virus corona di Stadion Signal Iduna Park (16/5/2020).

Duel bertajuk Derby Ruhr ini diperkirakan akan menjadi tajuk panas atas kembalinya kompetisi sepak bola di Eropa setelah mengalami penangguhan dua bulan lebih.

Pasalnya, dalam laga Borrusia Dortmund vs Schalke 04 itu akan hadir dua bocah ajaib yang menjadi perbincangan hangat dunia saat ini.

Mereka berdua ialah pemain incaran utama Manchester United, Jadon Sancho dan wonderkid baru Borussia Dortmund, Erling Haaland.

Baca Juga: Kompetisi Digelar Lagi, Bundesliga Janjikan Aksi Pemain Incaran Man United di Laga Pembuka

Banyak fan yang bersyukur pertandingan pertama pasca virus corona di salah satu liga top Eropa menghadirkan aksi pemain hebat seperti mereka.

Meskipun Bundesliga menegaskan bahwa Laga akan digelar secara tertutup, dan para fan hanya bisa menyaksikan melalui layar kaca ataupun live streaming saja.

Sebagai penyegar ingatan, aksi Jadon Sancho bersama Dortmund musim ini sangat menjanjikan.

Pada musim ini, pemuda berusia 20 tahun itu mencatatkan 17 gol dan 19 assist dari 35 pertandingan di semua kompetisi.

Baca Juga: Kabar Buruk Menimpa Borussia Dortmund Jelang Bundesliga Pasca Corona

Jadon Sancho, menyumbang satu gol dan satu assist saat membawa Borussia Dortmund bermain imbang 3-3 melawan RB Leipzig pada pekan ke-16 Bundesliga, Selasa (17/12/2019) di Signal Iduna Park.

Selain itu, tak kalah hebatnya Erling Haaland yang baru saja bergabung dengan Dortmund pada awal tahun ini.

Ia mampu menorehkan 12 gol dan 2 asisst hanya dari 11 pertandingan saja di semua kompetisi.

Salah satu pundit ESPN, Danny Higginbotham yakin bahwa Dortmund mampu mengobati kerinduan para pecinta bola lewat layar kaca dengan aksi dua bocah ajaib mereka itu.

Ia mengaku pertandingan Derby Ruhr sebagai salah satu laga pembuka dalam kembalinya kompetisi Bundesliga akan membawa kesenangan tersendiri bagi dunia sepak bola.

Baca Juga: 4 Hal yang Dilakukan Pemain Bundesliga Jika Harus Bertanding Selama Puasa

"Itu akan menjadi sangat menarik, ada banyak sejarah antara kedua klub ini," ungkapnya.

"Apalagi ada bocah itu, (Erling) Haaland, dan jangan lupakan juga Jadon Sancho.

"Ini benar-benar luar biasa, apakah itu gol atau assist, tidak ada yang membuatnya khawatir.

"Tekanan telah menimpanya, tetapi dia tampaknya telah menopang beban itu dan mampu menikmatinya.

"Ini akan menjadi pertandingan yang sangat bagus bagi Bundesliga," pungkasnya.

Baca Juga: Gara-gara Pasta Gigi, Satu Manajer Tim Bundesliga Dilarang Tampil di Laga Perdana

 



Source : express.co.uk,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan