Gawat! Teknik Justin Gaethje Ini Bisa Bikin Khabib Nurmagomedov Merana

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 23 Mei 2020 | 15:51 WIB
Justin Gaethje diklaim punya satu kelebihan yang bakal hancurkan Khabib Nurmagomedov. (twitter.com/ufc)

BolaStylo.com - Juara bertahan UFC, Khabib Nurmagomedov, wajib mewaspadai Justin Gaethje karena mempunyai satu kelebihan yang bisa mengancamnya.

Khabib Nurmagomedov dijadwalkan akan menghadapi Justin Gaethje pada pertarungan utama UFC selanjutnya.

Hingga saat ini, Khabib Nurmagomedov menjadi petarung yang lebih difavoritkan ketimbang Justin Gaethje.

Hal itu tidak lepas dari catatan sempurna Khabib Nurmagomedov sejak ia melakoni debut di arena oktagon pada 2008 lalu.

Baca Juga: Lawan Khabib Nurmagomedov, Gaethje Sesumbar Menang Pakai Cara Ini

Sejauh ini belum ada petarung yang mampu mengalahkan Khabib Nurmagomedov.

Pria berjuluk The Eagle itu kini memegang rekor tak terkalahkan selama 28 pertandingan beruntun.

Meski punya catatan sempurna, Khabib Nurmagomedov wajib waspada ketiga menghadapi Justin Gaethje.

Baca Juga: Alasan Petinju Meksiko Tolak Duel Lawan Manny Pacquiao Senilai Rp 2,2 Triliun

Sebab, Justin Gaethje diklaim memiliki satu kelebihan yang bisa menjadi senjatanya saat melawan Khabib Nurmagomedov.

Hal itu diungkapkan Gilbert Burns dalam sesi wawancara menjelang pertarungannya kontra Tyron Woodley, Sabtu (30/5/2020).

Burns mengatakan, kalau Justin Gaethje juga pandai bergulat meski selama ini lebih dikenal sebagai petarung tipe striker.

Baca Juga: Bernilai Rp 2,2 Triliun, Tantangan Manny Pacquiao Ditolak Petinju Ini

"Dia petarung yang berbahaya. Dia memiliki ilmu gulat tingkat tinggi juga, dia adalah lawan buruk bagi Khabib Nurmagomedov," kata Burns dikutip BolaStylo.com dari Essentially Sports.

"Saya pikir keduanya, Tony Ferguson dan Justin Gaethje, adalah lawan buruk bagi Khabib."

"Saya tidak sabar untuk melihat pertarungan ini. Saya ingin melihat Justin Gaethje vs Khabib Nurmagomedov segera," ujarnya melanjutkan.

Baca Juga: Tak Terima Conor McGregor Dipuji, Pihak Mayweather Serang Mike Tyson

Lebih lanjut, Burns mengatakan bahwa Justin Gaethje adalah mimpi buruk bagi petarung UFC di kelas ringan.

"Saya pikir (melawan) Justin Gaethje adalah pertarungan yang buruk bagi setiap petarung di divisi kelas ringan," tutur pria berjulukan Durinho itu.

"Dia itu gila. Dua kekalahan yang diperoleh dari Dustin Poirier dan Eddie Alvarez telah membuatnya berevolusi untuk menjadi jauh lebih baik," ucapnya.

Baca Juga: Ditantang Mantan Juara UFC, Mike Tyson Ditawari Pakai Aturan Aneh

Justin Gaethje melakoni debut di UFC dengan meraih kemenangan.

Namun, dia kemudian menderita kekalahan pada dua pertarungan berikutnya.

Setelah kekalahan itu, Justin Gaethje terus bekerja keras hingga kemudian menemukan gaya bertarung dan dijuluki The Highlight.

Hingga saat ini, anak asuh Trevor Witmann itu mencatat 19 kali KO dari 22 total kemenangannya.



Source : essentiallysports.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan