BolaStylo.com - Para pemain timnas U-19 Indonesia diimbau untuk tidak mengonsumsi gorengan saat lebaran, Shin Tae-yong melalui Nova Arianto ingin melihat dispilin anak asuhnya.
Pelatih kepala timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong memberi wejangan khusus terkait konsumsi makanan para pemainnya saat merayakan lebaran.
Seperti yang diketahui bersama bahwa pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia untuk saat ini tengah diliburkan seiring perayaan Hari Raya Idul Fitri.
Shin Tae-yong yang notabene pelatih asal Korea Selatan ternyata memahami dengan benar bagaimana menu makanan yang disajikan saat lebaran.
Terutama di Indonesia, berbagai macam menu biasanya mengandung cukup banyak lemak, seperti opor ayam, rendang, ketupat sayur dan lain sebagainya.
Baca Juga: Pengalaman Mudik Kiper Barito Putera, Sebrangi Lautan Demi Istri dan Calon Anak
Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, melalui asiten timnas Indonesia, Nova Arianto, Shin Tae-yong menjelaskan mengapa ia memberi larangan soal konsumsi beberapa jenis makanan.
Nova Arianto mengaku meski sudah memberi larangan namun ia mengembalikan hal tersebut kepada pemain dalam menjalankan disiplin yang diterapkan pelatih.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |