Beda Sikap Khabib Nurmagomedov dan McGregor soal Petarung MMA Terbaik

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 30 Mei 2020 | 06:40 WIB
Khabib Nurmagomedov (atas) saat menghabisi Conor McGregor (bawah) pada ajang UFC 229 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, AS, 7 Oktober 2018 Silam. (TWITTER.COM/TEAMKHABIB)

BolaStylo.com - Ada perbedaan sikap yang mencolok antara Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor soal petarung MMA terhebat saat ini.

Daftar petarung terhebat MMA belakangan ini sedang ramai menjadi bahan perbincangan para petarung UFC.

Hal itu tidak lepas dari unggahan petarung UFC asal Republik Irlandia, Conor McGregor, melalui akun Twitter miliknya pribadi.

Pada Sabtu (23/5/2020), Conor McGregor mengunggah sebuah utas yang berisi daftar empat petarung MMA terhebat sepanjang masa versinya.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Catatkan Rekor di UFC, McGregor Mulai Nyinyir

Dalam unggahannya tersebut, Conor McGregor sekilas terlihat rendah hati karena menempatkan orang lain di posisi pertama.

Namun, petarung berjuluk The Notorious itu tetap saja membanggakan dirinya sendiri.

Sebab, Conor McGregor menempatkan dirinya di urutan kedua, tepat di bawah Anderson Silva.

Baca Juga: Kamaru Usman Terus Goda McGregor, Janjikan Hal Ini Jika Bertarung

Sementara di posisi ketiga, ada nama mantan juara kelas menengah dan welter UFC, Georges St-Pierre.

Sedangkan posisi keempat Conor McGregor menempatkan pemegang sabuk juara kelas berat ringan, Jon Jones.

Conor McGregor sendiri sejatinya bukanlah satu-satunya petarung UFC yang mengungkapkan daftar petarung MMA terbaik versinya.

Baca Juga: Besarnya Pengaruh Khabib Nurmagomedov hingga Legenda UFC Rela Rumahnya Jadi Taruhan Judi

Sebelumnya, Khabib Nurmagomedov juga pernah memberikan pendapat serupa soal petarung MMA terhebat.

Hanya saja, Khabib Nurmagomedov, enggan tinggi hati dan tidak menimbulkan kontroversial seperti yang dilakukan Conor McGregor.

Juara bertahan kelas ringan UFC itu bahkan tidak menyebutkan namanya dalam daftar petarung MMA terhebat versinya.

Baca Juga: Ngeri! Khabib Nurmagomedov Bisa 21 Kali Banting Lawan dalam 15 Menit

Menurut Khabib Nurmagomedov, dirinya sendiri belum layak menyandang status sebagai salah satu petarung terbaik yang pernah ada dalam ajang MMA.

"Apakah saya yang terhebat sepanjang masa? Saya tidak tahu," kata Khabib Nurmagomedov kala itu.

"Kami memiliki Jon Jones (AS), Fedor Emelianenko (Ukraina). Kami juga memiliki Demetrious Johnson (AS), Henry Cejudo (AS)."

Baca Juga: Rahasia Evander Holyfield Terbongkar, Video Latihannya Ternyata Editan!

"Selain itu ada DC (Daniel Cormier), Anderson Silva, dan masih banyak lagi," ujarnya.

Khabib Nurmagomedov memiliki catatan rekor cukup mentereng sejak memulai debut profesionalnya pada 2011 silam.

Hingga saat ini, petarung asal Dagestan, Rusia itu belum sekalipun terkalahkan setelah melewati 28 pertarungan.



Source : Give Me Sport,BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan