Bos UFC Buka Kans Conor McGregor Rematch Kontra Khabib Nurmagomedov

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 1 Juni 2020 | 09:11 WIB
Khabib Nurmagomedov (atas) saat menghabisi Conor McGregor (bawah) pada ajang UFC 229 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, AS, 7 Oktober 2018 Silam. (TWITTER.COM/TEAMKHABIB)

Namun, Dana White mengklaim pihak Conor McGregor belum melakukan pembicaraan lebih lanjut dengan kedua petarung tersebut.

"Conor dan saya belum berbicara tentang pertarungan. Jika Anda adalah Conor, Anda di rumah saja, dan semua orang akan menghampirimu untuk keluar dari berbagai divisi," kata Dana White dikutip BolaStylo.com dari Talksport.

Baca Juga: Conor McGregor Lewat, Tyson Fury Jadi Petarung Berpenghasilan Tinggi

"Maksud saya, siapa yang akan memanggilnya selanjutnya? Ini gila. Anda tahu Conor dan kepribadiannya, dia akan merespons itu," tutur dia.

Dana White sendiri rupanya mempunyai rencana lain untuk Conor McGregor.

Ia ingin Conor McGregor menghadapi pemenang pertarungan Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje.

Dana White berbicara dengan Khabib Nurmagomedov di sesi konferensi pers jelang laga UFC 229 melawan Conor McGregor.

Artinya, Conor McGregor masih memiliki peluang untuk menggelar rematch kontra Khabib Nurmagomedov.

Namun, rematch tersebut baru bisa tercipta jika Khabib Nurmagomedov berhasil mengalahkan Justin Gaethje.

"Yang membuat saya bersemangat adalah saya ingin melihat apa yang akan terjadi antara Justin Gaethje dan Khabib Nurmagomedov," tutur White.



Source : Talksport
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan