Balas Dendam Kejam Para Pemain Manchester United Terhadap Ronaldinho

Eko Isdiyanto Selasa, 2 Juni 2020 | 16:09 WIB
Ronaldinho ()

BolaStylo.com - Paul Scholes ungkap bagaimana cara para pemain Manchester United balas dendam terhadap Ronaldinho yang batal bergabung ke Old Trafford.

Mantan gelandang Manchester United, Paul Scholes ceritakan momen detik-detik disaat Ronaldinho batal bergabung dengan timnya.

Paul Scholes menyebut beberapa pemain bintang nyaris bergabung dengan Manchester United, salah satunya Ronaldinho.

Tepat di musim panas 2003 kala klub berjuluk Setan Merah tengah menjalani tur pramusim 2003-2004.

Keyakinan Scholes sangat tinggi setelah Sir Alex Ferguson menegaskan Ronaldinho menjadi nama potensial pengganti David Beckham.

Baca Juga: Kehebatan Hendra Setiawan Ternyata Pernah Memukau Artis Cantik Indonesia Ini

Gelandang legendaris Manchester United, Paul Scholes.

Ia bersama para pemain Manchester United sangat antusias menantikan kedatangan pemain asal Brasil itu.

Bagi Scholes Ronaldinho adalah sosok pemain besar yang tak jauh berbeda dengan Eric Cantona.

"Harry Kewell, Damien Duff, dan Arjen Robben saat itu nyaris bergabung. Namun, Ronaldinho menjadi yang paling mencolok," ucap Scholes dikutip BolaStylo.com dari BBC Sport.

"Saya pikir Ferguson akan berhasil mendatangkan Ronaldinho. Semua pemain sangat antusias menantikan hal itu.

Baca Juga: Mantan Istri Muhammad Ali Bersyukur Sang Legenda Tak Saksikan Kasus George Floyd

"Ronaldinho adalah pemain luar biasa. Saya memprediksi dia bisa memberi kontribusi besar di Man United layaknya Eric Cantona," imbuhnya.

Namun antusias dari penantian tersebut berbuah kekecewaan mendalam bagi Scholes karena Ronaldinho tak jadi bergabung.

Lionel Messi dan Ronaldinho dalam momen el clasico Real Madrid vs Barcelona, 19 November 2005.

Tiga hari pasca keputusan yang dibauat Ronaldinho, Manchester United harus berjumpa dengan Barcelona dalam sebuah pertandingan.

"Kami hampir mengumumkan Ronaldinho dan memberinya nomor punggung. Sebagai gelandang, saya tentu ingin bermain bersama Ronaldinho," kata Scholes.

Baca Juga: Pemain Berkaki Panjang Arsenal Ini Bikin Legenda Manchester United Mati Kutu

"Pada detik-detik terakhir, Ronaldinho berubah pikiran. Tiga hari kemudian, Man United harus menghadapi Barcelona," imbuhnya.

Pada saat itulah para pemain Manchester United termasuk Paul Scholes melakukan balas dendam yang kejam terhadap Ronaldinho.

Pemilik nomor punggung 10 Barcelona itu menjadi incaran para pemain Setan Merah untuk dibuat cedera.

Hal itu sebagai bentuk kekecewaan para pemain karena Ronaldinho tak jadi mendarat ke Old Trafford.

Baca Juga: Dapat Bunga dari Sosok Misterius Asal Indonesia, Begini Reaksi Pebulu Tangkis Thailand

ronaldinho berkostum Barcelona

"Semua pemain Man United saat itu mencoba melanggar Ronaldinho dengan keras," kata Scholes lagi.

"Kami kecewa karena Ronaldinho tidak datang ke Man United," imbuhnya.

Sementara itu, baik Ronaldinho dan Ferguson sudah pernah menjelaskan tentang kegagalan proses transfer tersebut.

Ferguson menyebut keberhasilan transfer itu hanya berjarak beberapa dokumen yang belum ditanda tangani Ronaldinho.

Baca Juga: Top 10 Pesepak Bola Terbaik Sepanjang Masa Versi Penggemar, Ronaldo dan Messi Dipecundangi Sosok Ini



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan