Alasan Sir Alex Ferguson Kagumi Etos Kerja Ronaldo saat 17 Tahun

Reno Kusdaroji Jumat, 5 Juni 2020 | 15:29 WIB
Sir Alex Ferguson dan Cristiano Ronaldo tertawa dalam sesi latihan Manchester United. (TWITTER.COM/UTDREPORT)

Dalam sebuah interview, Fergie mengungkapkan Cristiano Ronaldo muda berlatih dengan keras hingga mendapatkan apa yang diinginkannya.

Dan hal itu membuat Ferguson geleng-geleng kepala jika mengingat momen berlatih bersama CR7.

"(Cristiano) Ronaldo adalah pemain dengan perkembangan terbesar di sepak bola," kata Fergie ketika ditanya pemain yang paling dihargai dan dikaguminya.

"Karena dia datang (ke Man United) sebagai bocah kurus berusia 17 tahun, dan biasanya bocah di usia itu selalu mengeluh dan mengkritik segalanya.

Baca Juga: Evander Holyfield Ungkap Cara Habisi Mike Tyson, 2 Hal Ini Kuncinya

"Namun ketika melihatnya (Ronaldo) berlatih sepanjang hari, tentu saja dia fantastis.

"Dan hal terpenting dari seorang pemain hebat adalah pengambilan keputusan, dan Ronaldo berkembang dengan sangat bagus selama ini," pungkas Fergie.

Bahkan, ketika ditanyai apakah Ronaldo memiliki etos kerja yang kuat, Fergie tidak dapat berkata-kata.

Bagi Fergie, Ronaldo tetap mampu menjadi seorang bintang meskipun bermain dengan tim biasa seperti QPR sekalipun.

Baca Juga: Conor McGregor Pamer Foto Atletis, Para Fan UFC Malah Heboh Sendiri



Source : youtube.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan