Bagi mantan kapten Setan Merah itu, sosok Ryan Giggs menjadi pemain yang paling diidolakannya sebagai seorang pemain kelas dunia di Manchester United.
"Jika saya melihat ke belakang sekarang, anda harus melihat kelas dunia Giggsy (Ryan Giggs)," kata Keane dilansir BolaStylo.com dari The Sun.
"Saya selalu menggolongkan pemain kelas dunia sebagai pemain yang melakukannya selama sembilan, sepuluh, sampau 11 tahun.
"Jelas Giggsy telah melakukannya lebih lama, bagi saya itulah kunci menjadi pemain yang sangat baik, anda harus konsisten.
Baca Juga: Gara-gara Unggahan Rasisme Sang Istri, LA Galaxy Depak Pemainnya
"Anda harus mampu menjadi hebat selama bertahun-tahun, dan Giggsy akan menjadi contoh utama," pungkasnya.
Selain Giggs, Roy Keane menyebutkan pemain kelas dunia lainnya di Man United diantaranya, Marg Hughes, Paul Scholes, Eric Cantona, dan Denis Irwin.
Dari pernyataan Roy Keane, dapat disimpulkan bahwa ia tak memasukkan Cristiano Ronaldo sebagai superstar The Red Devils karena CR7 hanya bermain 6 musim saja.
Dan bagi Keane, waktu Ronaldo di Setan Merah belum dapat masuk dalam kategori penggolongannya sebagai pemain kelas dunia bagi Setan Merah.
Karena seperti yang diketahui, CR7 lebih dikenal sebagai megabintang sepak bola setelah bergabung dengan Real Madrid pada tahun 2009.
Baca Juga: Berawal dari Kebohongan, Mike Tyson 13 Tahun Buat KO Lawan Seniornya!
Source | : | thesun.co.uk,skysport.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Eko Isdiyanto |