Fisik Cristiano Ronaldo Bikin Tim Medis Juventus Kaget, Beda dari yang Lain!

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 6 Juni 2020 | 16:00 WIB
Ekspresi megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. (TWITTER.COM/KICKOFFMAGAZINE)

BolaStylo.com - Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Juventus membuat tim medis klub terkejut dengan kondisi fisik sang megabintang.

Cristiano Ronaldo telah kembali bergabung bersama Juventus setelah mengisolasi diri di Portugal.

Seperti diketahui, Cristiano Ronaldo dan para pemain Juventus tak bisa tampil di lapangan hijau karena virus corona.

Cristiano Ronaldo diketahui sudah beristirahat lama sekitar lebih dari 3 bulan, sejak kompetisi dihentikan pada Maret lalu.

Baca Juga: Alasan Legenda Ini Tak Akui Cristiano Ronaldo Sebagai Superstar Manchester United

Kekosongan kompetisi ini tentu menimbulkan kekhawatiran bagi klub, khususnya soal kebugaran pemain.

Untuk itu, pihak klub langsung melakukan rangkaian tes medis ketika para pemainnya sudah kembali ke kamp pelatihan

Cristiano Ronaldo menjadi salah satu pesepak bola yang menjalani serangkaian tim medis dari tim dokter Juventus.

Baca Juga: Alasan Sir Alex Ferguson Kagumi Etos Kerja Ronaldo saat 17 Tahun

Menariknya, kebugaran fisik Cristiano Ronaldo membuat tim medis Juventus terkejut.

Berdasarkan hasil dari tim medis Juventus, Cristiano Ronaldo tidak menunjukkan penurunan kondisi fisik meski absen lama dari lapangan.

Ketika pemain lain memiliki massa otot sebesar 40 persen, Cristiano Ronaldo tercatat memiliki massa otot sebesar 50 persen.

Baca Juga: Taati Ajaran Islam, Pemain AC Milan Ogah Foto Bareng Ronaldo dan Messi

Massa otot milik kapten timnas Portugal itu lebih tinggi dari sebelum kompetisi dihentikan.

Catatan tingkat lemak Cristiano Ronaldo juga bisa dibilang menakjubkan, yakni hanya 7 persen.

Cristiano Ronaldo sendiri diketahui tetap disiplin berlatih selama masa karantina mandiri di tanah kelahirannya.

Baca Juga: Tiru Cristiano Ronaldo, Mike Tyson Alami Perubahan Tubuh Mengerikan

Ia kerap membagikan momen latihannya bersama kekasihnya Georgina Rodriguez dan anak-anaknya.

Dengan kondisi fisik Cristiano Ronaldo yang sangat bugar, Juventus tentu tak perlu khawatir ketika bertandang ke Markas Bologna pada Selasa (23/6/2020) dini hari WIB.

Juventus sendiri saat ini sedang bersaing ketat dengan Lazio untuk memperebutkan ge;ar scudetto Serie A.

Si Nyonya Tua berada di puncak klasemen Serie A dengan koleksi 63 poin dari 26 pertandingan, unggul satu poin atas Lazio.



Source : BolaSport.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan