Perankan Perwira Muda Irlandia, Inilah Film yang Akan Dibintangi Conor McGregor

Eko Isdiyanto Selasa, 9 Juni 2020 | 15:06 WIB
Bintang UFC, Conor McGregor. (TWITTER/NISPORTINGNEWS)

Dilansir BolaStylo.com dari RT.COM, Conor McGregor disebut sebagai salah satu aktor dalam film yang akan diproduksi Oleg Taktarov.

"Saya punya perjanjian awal dengan manajer (McGregor) bahwa dia akan membintangi film saya," ucap Taktarov kepada TASS.

"Saya akan senang jika keputusan mengakhiri kariernya benar-benar sudah final. Lalu saya bisa membuat film ini dengannya," imbuhnya.

Oleg Taktarov juga mengaku sudah punya peran ideal untuk McGregor dalam film yang diangkat novel Love and Honor karya penulis Amerika Serikat, Randall Wallace.

Baca Juga: Pelatih Asal Skotlandia Ini Akui Lagu Indonesia Raya Sudah Nyantol di Hatinya

Love and Honor bercerita mengenai nasib seorang kavaleri Virgina selama Perang Kemerdekaan Amerika yang ditugaskan ke Rusia.

Kavaleri itu ditugasi membujuk Catherine yang Agung untuk tidak memihak ke Inggris.

"Naskah film ini didasarkan pada buku karya Randall Wallace 'Love and Honor', hak miliknya," ujar Taktarov.

"Conor akan berperan sebagai perwira muda Irlandia, aksinya akan terlihat selama berlangsung Perang Saudara Amerika.

Baca Juga: Usai Kalahkan Mike Tyson, Hidup Petinju Ini Justru Berubah Drastis



Source : RT.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan