VIDEO - Trofi Liga Inggris untuk Liverpool Sudah Dipersiapkan, Asli?

Eko Isdiyanto Selasa, 9 Juni 2020 | 17:07 WIB
Juergen Klopp dielu-elukan oleh para pemain Liverpool setelah sukses membawa Liverpool juara Liga Champions 2018-2019 usai mengalahkan Tottenham Hotspur di final. (TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE)

BolaStylo.com - Beredar di media sosial, trofi Premier League dengan ukiran nama Liverpool sebagai peraih gelar juara Liga Inggris musim 2019-2020.

Liverpool unggul 25 poin dari rival terdekat Manchester City dalam perburuan gelar juara Liga Inggris musim ini.

Tim asuhan Juergen Klopp lebih dekat dengan puasa gelar selama 30 tahun, sekaligus trofi Liga Inggris pertama Liverpool era Premier League.

The Reds bisa jadi tak terhentikan sepanjang musim ini, hanya dengan dua kemenangan lagi untuk meraih gelar juara tersebut.

Bahkan, sangat memungkinkan kurang dari itu jika rival terdekatnya, Manchester City kembali kehilangan poin dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Juga: Cedera Horor Bikin Jempol Petarung UFC Brasil Ini Nyaris 'Putus'

Tiga penyerang Liverpool, Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Mohamed Salah melakukan selebrasi bersama.

Sementara itu belum diketahui secara pasti apakah benar atau tidak, beredar sebuah video yang memperlihatkan trofi juara Liga Inggris untuk Liverpool.

Dalam video yang berada di Twitter itu, muncul nama-nama klub lain peraih trofi Liga Inggris sebelumnya.

Trofi ini semakin dekat dengan Liverpool jika meraih kemenangan atas Everton di laga perdana kembalinya Liga Inggris pasca pandemi Covid-19, Senin (22/6/2020).

Sementara itu, Manchester City terlebih dahulu akan melawan Arsenal pada Kamis (18/6/2020) di Stadion Etihad, sekaligus laga perdana keduanya pasca final Piala Liga.

Baca Juga: Bertengkar! Pecahan Kaca Bikin Pacar Ibu Neymar Terima 12 Jahitan

Jika tim asuhan Pep Guardiola kalah dari Arsenal, sementara Liverpool menang dalam derbi Merseyside, The Reds tentu memastikan diri sebagai juara.

Liverpool tidak akan bisa merayakan gelar juara dengan para penggemar di tengah pandemi Covid-19 yang masih mewabah.

Namun, Klopp sudah memastikan bahwa perayaan akan dilakukan dengan para suporter pasca pandemi berakhir.

"Kita tidak bisa merayakan dengan cara yang selalu diimpikan, itu tidak baik, saya benar-benar mengerti hal itu," ucap Klopp kepada Sky Deutschland.

Baca Juga: Dokter Tim Real Madrid Beberkan Fakta Fisik Gareth Bale Lebih Baik Dari Cristiano Ronaldo

"Saya merasakan hal yang sama. Bukan keinginan untuk merayakan sendiri di stadion lalu pulang.

"Bukan seperti ANda ketika memikirkannya. Tapi itu tidak bisa diubah sekarang, mengapa kita harus membuat masalah besar tentang sesuatu yang tidak bisa diubah." imbuhnya,

Klopp menyebut perayaan tetap akan dilakukan meski memasuki pertandingan dalam kompetisi liga musim selanjutnya.

Pelatih asal Jerman ini tidak peduli meskipun dirinya dianggap gila dengan rencana tersebut.

Baca Juga: Tak Ingin Kalah dari Cristiano Ronaldo, Georgina Pamer Foto Menawan

"Suatu hari akan datang kehidupan yang kembali normal. Jika sudah ditemukan vaksin, telah menemukan solusi untuk masalah tersebut, ketika tingkat infeksi nol," ujar Klopp

"Kami akan punya hal untuk merayakan apa yang kami ingin rayakan pada hari itu. Jika itu adalah pertandingan ke-12 atau 13 musim depan dan kami ingin merayakannya.

"Siapa yang akan menghentikan kami? kami masih memiliki trofi dan melakukan parade dengan bus. Jika orang lain berpikir itu gila, saya tidak peduli." imbuhnya.



Source : Sportbible.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan